HOLOPIS.COM, JAKARTA – Menteri Perdagangan RI, Budi Santoso (Busan), mengimbau masyarakat agar tidak membeli barang-barang thrift atau pakaian bekas impor, dan sebaliknya lebih memilih produk dalam negeri yang dinilai memiliki kualitas tak kalah baik dengan harga terjangkau.
Imbauan tersebut disampaikan Busan dalam acara Jakarta Muslim Fashion Week (JMFW) 2026 di Balai Kartini, Jakarta Selatan, Kamis (6/11). Ia menegaskan bahwa masyarakat Indonesia seharusnya bangga menggunakan produk lokal, terutama di tengah berkembangnya industri fashion muslim yang kini mendunia.
“Pakailah produk kita, maksudnya kita sih mau pakai produk bekas, produk kita bagus-bagus, murah-murah banget, murah, bagus, ya bahannya juga bagus ngapain beli yang lain, ya kita bisa kok beli kok, ya karena gak mahal,” ujar Busan kepada Holopis.com.
Menurutnya, kualitas produk buatan dalam negeri kini sudah semakin meningkat dan mampu bersaing dengan brand internasional. Selain mendukung industri kreatif nasional, berbelanja produk lokal juga berarti ikut membantu pertumbuhan ekonomi dan memperkuat posisi Indonesia sebagai pusat modest fashion dunia.
Dalam kesempatan yang sama, Busan menambahkan bahwa Indonesia kini telah menjadi negara nomor satu di kawasan ASEAN dalam ekspor fashion muslim, mengungguli Malaysia dan Singapura.
“Islamic Nobel kan sekarang nomor 1, ya dibanding Malaysia, Singapura kita sudah yang pertama, gitu ya saya kira teman-teman ya,” lanjutnya.

