AHY Temui Prabowo di Istana Bahas Jalan Keluar Utang Raksasa Kereta Cepat Whoosh

15 Shares

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY datang ke Istana Kepresidenan untuk menemui Presiden Prabowo Subianto. Kedatangan AHY untuk minta petunjuk dan solusi terkait persoalan proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) ‘Whoosh’.

- Advertisement -Hosting Terbaik

Iya (tentang Whossh), tentunya kita ingin mendapatkan sejumlah guidance dari Bapak Presiden,” kata AHY di Istana Kepresidenan Jakarta, dikutip dari Antara, Senin, (3/11/2025).

Dijelaskan AHY, Whossh merupakan sebagai salah satu proyek strategis nasional. Dengan demikian, mesti dicarikan solusinya dengan berbagai opsi.

- Advertisement -

Dia menekankan penyelesaian utang yang dimaksud seperti melakukan restrukturisasi terhadap proyek yang dikelola PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) itu.

Tentu kita ingin melihat berbagai isu ya, termasuk KCIC Jakarta-Bandung, ada permasalahan-permasalahan yang harus kita carikan solusinya juga dengan sejumlah opsi tentunya,” kata AHY.

Kereta Cepat Whoosh
Armada kereta milik PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) atau Whoosh. [Foto : Istimewa]

Polemik ‘Whoosh’ ini jadi sorotan publik karena utang proyek itu yang besar hingga mencapai Rp116 triliun.

Sebelumnya, Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi menjelaskan polemik Whoosh juga sudah dapat perhatian Presiden Prabowo Subianto. Belum lama ini, Prabowo memanggil sejumlah menteri dalam rapat terbatas atau ratas.

Dalam instruksinya, Prabowo minta agar jajaran Kabinet Merah Putih untuk mencari skema terbaik dalam menyelesaikan utang proyek Whossh.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
15 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

holopis