Mengintip Harga Bensin Setara Pertamax di Negara Tetangga, Lebih Mahal dari Indonesia?


Oleh : Khoirudin Ainun Najib

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Bensin merupakan salah satu kebutuhan penting bagi kendaraan untuk bisa berjalan. Di Indonesia, ada banyak jenis bensin, diantaranya yakni Pertalite dan Pertamax.

Secara umum, jenis bensin dibedakan berdasarkan kandungan oktan. Setiap jenis bensin ditentukan menggukan hitungan RON. Semakin tinggi RON, maka semakin baik pula kualitas bensin.

Dari sekian banyak jenis bensin, yang umum dipakai oleh masyarakat adalah RON 92, karena dinilai paling sesuai dengan mesin kendaraan dan kantong para pemiliknya.

Sejak Agustus 2025, terjadi kekosongan bensin di sejumlah SPBU Swasta. Dalam hal ini, hanya Pertamina yang menawarkan bensin dengan RON 92, yakni Pertamax yang dibanderol seharga RP 12.500 per liter.

Lantas berapa harga bensin RON 92 setara Pertamax di negara tetangga, khususnya Malaysia?

Menariknya, bensin RON 92 sudah tidak lagi tersedia di Malaysia. Di negeri Jiran itu, yang tersedia hanya bensin dengan RON 95. Namun apakah harganya jauh lebih mahal atau malah lebih murah?

Di Malaysia sendiri terdapat 4 SPBU yang melayani pengisian bahan bakar, diantaranya adalah Petronas sebagai perusahaan milik negara, layaknya Pertamina yang merupakan milik Indonesia. Kemudian ada tiga SPBU lain, yaitu Shell, BHpetrol dan Five Petroleum.

Berbeda dengan Indonesia yang menjadikan bensin RON 90 (Pertalite) sebagai bensin bersubsidi, Malaysia menetapkan bensin RON 95 sebagai bensin yang disubsidi oleh pemerintah, yang dikenal dengan nama BUDI95.

Dilansir dari setel.com, untuk bensin BUDI95 memiliki harga RM1.99 atau dalam rupiah sekitar Rp7.900 per liter, adapun harga non subsidinya adalah RM2.60 atau sekitar Rp10.313 per liter.

Dari Shell Malaysia sendiri, yang merupakan salah satu SPBU swasta di Negeri Jiran tersebut, dilansir bensin RON 95 dihargai dengan RM2.60 atau sekitar Rp10.313 per liter.

Selanjutnya beralih ke BHPetrol, yang merupakan Perusahaan penghubung investasi pemerintah Malaysia dibawah naungan Lembaga Tabung Angkatan Tentara (LTAT) dan juga perusahaan Boustead Holding Berhad.

Dilansir dari laman resmi bhpetrol.co.my, harga untuk RON 95 adalah RM 2.60 atau sekisar Rp10.313 per liter.

Terakhir dari perusahaan SPBU Five Petroleum, harga bensin RON 95 yang mereka jual yakni RM2.60 atau sekitar Rp10.313 per liter.

Walaupun berasal dari SPBU yang berbeda-beda, ternyata harga yang ditawarkan sama dengan yang lainnya, adapun harga dari bensin subsidi BUDI95 memberikan harga yang jauh lebih murah.

Penulis: Rafli Abdullah Santosa

Tampilan Utama