Erling Haaland Lagi Ngambek

16 Shares

JAKARTA – Bintang Manchester City Erling Haaland menyesalkan betul hasil yang didapat timnya atas AS Monaco di Liga Champions. Bahkan menurutnya, The Citizens memang tidak layak meraih kemenangan!

Manchester City seperti yang diketahui, baru saja melakoni laga tandang ke markas AS Monaco pada hari kedua laga ke-2 fase liga Liga Champions 2025/2026, Kamis (2/10) dini hari WIB.

- Advertisement -Hosting Terbaik

Dalam pertandingannya di Stade Louis II, Manchester City harus puas ditahan imbang dengan skor 2-2. The Citizens sempat unggul 2-1, dimana Haaland membuat brace dalam keunggulan tersebut.

Bahkan Manchester City tampil begitu mendominasi permainan, namun memang banyak peluang yang tak bisa dikonfersi menjadi gol. Hingga akhirnya kemenangan The Citizens sirnah di penghujung laga.

- Advertisement -

AS Monaco mampu menyamakan kedudukan skor melalui titih putih, eksekusi Eric Dier berhasil menjebol gawnag Gianluigi Donnarumma. Skor pun berakhir imbang 2-2.

Usai laga, Haaland mengakui timnya main jelek dan memang tidak layak mendapatkan kemenangan.

“Perasaan saya tidak baik, kami tak menang. Kami melakukan hal yang tidak perlu di babak kedua. Kami tidak main cukup bagusm kami tidak pantas menang,” kata Haaland, seperti dikutip Holopis.com dari TNT Sports.

“Kami membutuhkan energi lebih. Kami harus lebih menekan mereka seperti di babak pertama, mereka lebih unggul di babak kedua, dan saya kira itu tidak cukup bagus,” tambahnya.

Sebagai informasi, hasil imbang itu pun membuat tren positif Manchester City tersendat, sebab The Citizens sukses melewati dua kemenangan secara beruntun sebelum ini di semua kompetisi.

Dengan demikian, hasil imbang tersebut juga membuat Manchester City duduk di posisi 8 klasemen sementara fase liga Liga Champions 2025/2026, dengan mengoleksi empat poin dalam dua pertandingan.

Pada pertandingan perdana di Liga Champions, Manchester City berhasil meraih kemenangan atas Napoli dengan skor 2-0 tanpa balas.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
16 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Terkait

Berita Terbaru

holopis