JAKARTA – Barcelona menjadi destinasi selanjutnya Harry Kane setelah striker Timnas Inggris itu dikabarkan ingin cabut dari timnya saat ini, Bayern Munchen.
Harry Kane yang berusia 32 tahun tampil kinclong sejauh ini bersama Bayern Munchen, sejak kedatangannya pada 2023.
Eks bomber Tottenham Hotspur senilai 100 juta Euro itu sudah mengepak 91 gol dalam 100 laga di semua ajang kompetisi. Musim lalu, ia punya andil besar mengantarkan Die Roten ke singgasana Bundesliga 2024/2025 serta merengkuh trofi bergengsi lainnya yakni Franz Beckenbauer Supercup.
Terkait masa depannya, belum lama ini media kenamaan Spanyol, Fichajes, Harry Kane memberikan sinyal kalau ia berminat meneruskan karier ke Spanyol, bergabung dengan gurita Barcelona pada musim panas 2026.
Harry Kane disebutkan ingin mencari tantangan baru di kasta teratas Negeri Matador, La Liga. Blaugrana memang tengah menyasar striker berpengalaman guna mengganti peran Robert Lewandowski yang kian menua, 37 tahun.
Selain itu, monster Polandia tersebut belakangan juga kerap cedera dan kontraknya akan rampung pada akhir musim 2025/2026. Nama Harry Kane muncul sebagai kandidat baru pengganti Robert Lewandowski.
Meski begitu, Harry Kane tetap fokus menjalankan tugasnya di Bayern Munchen, terlebih musim ini mereka harus mempertahankan gelar serta memenangkan Liga Champions yang musim lalu gagal dimenangkan.


