JAKARTA – Influencer sekaligus desainer kondang Indonesia, Ivan Gunawan mengaku sangat pilih-pilih dalam menentukan pasangan.
“Memiliki pasangan itu tuh nggak mudah ya. Apalagi aku tuh orangnya picky banget,” kata Ivan Gunawan di Jakarta Pusat, Senin (14/7/2025).
Oleh sebab itu, ia ingin menemukan pasangan yang pas, yang dapat menerima kekurangannya. Begitu pun dirinya, aktris yang biasa disapa Mak Igun tersebut mengaku tengah belajar untuk selalu bisa belajar menerima kekurangan orang lain.
“Aku berusaha nurunin ego aku dulu, aku harus bisa berusaha menerima kekurangan orang. Ya kalau nggak gitu pasti bisa ribut terus dong,” ujarnya.
Karena bagi Igun, menikah bukan sekadar prestasi, akan tetapi sebagai ikhtiar untuk mencari ketenangan batin, menggapai kebahagiaan yang diidam-idamkan dalam berhubungan rumah tangga nantinya.
“Menikah itu kan kita mencari kebahagiaan nggak sih. Menikah itu kan kita mencari teman hidup selamanya, insya Allah,” tutur Igun.
Artis multi talenta ini memang tidak banyak memiliki hubungan dekat dengan lawan jenis. Bahkan ketimbang teman-temannya, Ivan Gunawan terbilang memiliki pengalaman berhubungan asmara dengan lebih sedikit wanita.
Sejumlah nama memang pernah menghiasi urusan asmara Mak Igun. Bahkan yang cukup dikenal publik hanya 5 (lima) wanita saja yang disebut-sebut pernah mengisi ruang cinta di hati Ivan Gunawan. Mulai dari penyanyi diva Indonesia yakni Rossa, kemudian Cita Rahayu alias Cita Citata, penyanyi asal Thailand Ammy Fara.
Selain itu, ada juga wanita yang berprofesi sebagai model seksi asal Thailand bernama Faiic Supaporn Malisorn alias Faye Malisorn. Dan yang terakhir adalah pedangdut asal Kota Depok, yakni Ayu Rosmalina alias Ayu Tingting.


