JAKARTA – Milos Kerkez resmi berseragam Liverpool. Pemain Timnas Hungaria itu pun mengaku senang, dan merupakan sebuah kehormatan baginya bisa bergabung dengan The Reds.
Seperti yang telah diketahui bersama, bahwa Liverpool mengumumkan Milos Kerkez sebagai rekrutan terbarunya di bursa transfer pemain musim panas ini, pada Kamis (26/6) sore WIB.
“Liverpool FC telah menyelesaikan perekrutan Milos Kerkez dari AFC Bournemouth,” tulis pengumuman Liverpool, seperti dikutip Holopis.com dari situs resmi Liverpool.
“Bek kiri tersebut telah menjalani pemeriksaan medis dan menyetujui kontrak jangka panjang dengan juara Liga Premier di Pusat Pelatihan,” tambahnya.
“Kerkez menjadi pemain terbaru The Reds pada musim panas ini dan segera menyusul pengumuman kedatangan Florian Wirtz Jumat lalu,” lanjut pengumuman.
Liverpool tak menyebutkan secara terperinci mengenai durasi kontrak hingga nominal transfernya. Namun, sejumlah laporan yang mencuat di muka publik menyebut bahwa, The Reds rela merogoh kocek hingga 40 juta Poundsterling atau setara Rp 891 miliar untuk mendapatkan jasanya, dengan kontrak selama lima tahun.
Milos Kerkez pun menyambut gembira peresmian tersebut. “Merupakan kehormatan yang sesungguhnya bagi saya, sebuah keistimewaan untuk bermain di salah satu klub terbesar di dunia, klub terbesar di Inggris. Saya sangat, sangat bahagia dan gembira,” ungkap Kerkez.
Lebih lanjut, Kerkez pun menyebut ingin segera berlatih dan mempersiapkan diri menyongsong kompetisi 2025/2026.
“Setelah ini, saya akan pulang dan menikmati beberapa hari di kota kelahiran saya, kemudian saya tidak sabar untuk kembali dan mengenakan perlengkapan latihan serta mulai berlatih dan mempersiapkan diri untuk musim ini,” tukasnya.
Sebagai informasi tambahan, Milos Kerkez sejatinya baru menjalani dua musim bersama Bournemouth, namun penampilan cemerlangnya membuat Liverpool kepincut.
Pemain berusia 21 tahun tersebut telah tampil sebanyak 74 kali dengan menyumbangkan dua gol dan delapan assist untuk Bournemouth di semua kompetisi.
Bahkan, Milos Kerkez masuk dalam nominasi penghargaan Pemain Muda Terbaik versi PFA untuk tahun 2024/2025.

