Marc Marquez Ungkap Perjuangan Kembali dari Cedera: “Saya Patahkan Banyak Hal Demi Balapan”

0 Shares

JAKARTA – Pebalap ikonik MotoGP, Marc Marquez, kembali menjadi sorotan usai berbincang dengan BBC Sport dalam gelaran MotoGP Inggris 2025. Dalam wawancara yang penuh refleksi dan tekad, rider asal Spanyol itu mengupas perjalanan kariernya, mulai dari masa-masa sulit akibat cedera hingga ambisinya meraih gelar kesembilan sebuah pencapaian yang akan menyamai legenda MotoGP, Valentino Rossi.

“Tantangan tersulit dalam karier saya? Saya sudah melewatinya—kembali dari banyak cedera. Saya mematahkan banyak, banyak hal… semua demi meningkatkan keterampilan saya,” ujarnya seperti dikutip Holopis.com dari laman MotoGP, Minggu (1/6).

- Advertisement -

Setelah melalui masa-masa kelam akibat cedera lengan parah yang nyaris mengakhiri kariernya, Marquez kini kembali dengan misi besar: bangkit secara bertahap dan merebut kembali supremasi di lintasan.

“Tujuan pertama saya adalah membangun kembali kepercayaan diri. Itu tidak bisa terjadi dalam semalam. Anda harus melangkah selangkah demi selangkah, mulai dari memahami motor, lalu finis lima besar, naik podium, dan pada akhirnya berjuang untuk kemenangan,” paparnya.

- Advertisement -

Di musim ini, Marquez mulai menunjukkan sinyal kebangkitan. Meski belum kembali mendominasi seperti masa kejayaannya bersama Repsol Honda, performa Marc Marquez di lintasan mulai stabil, dan persaingannya di papan atas kian tajam bahkan bersama sang adik, Alex Marquez, yang juga berlaga di kelas premier.

Menariknya, dalam wawancara tersebut, Marquez juga mengungkap ambisinya meraih gelar dunia ke-9, yang akan menyamainya dengan pencapaian sang rival abadi, Valentino Rossi.

“Ya, tentu saja sembilan adalah angka yang ingin saya capai karena itu adalah langkah selanjutnya dalam karier saya. Itu akan menyamai rekor Valentino Rossi, dan kami akan berusaha untuk mewujudkannya,” tegas Marquez.

Marquez saat ini telah mengoleksi enam gelar juara dunia di kelas MotoGP, dua di Moto2, dan satu di 125cc. Dengan semangat yang tak pernah padam dan pengalaman bertahun-tahun di kelas utama, ambisinya untuk menjadi juara lagi bukan sekadar mimpi kosong—terutama dengan dukungan penuh dari tim Ducati yang kini menjadi kekuatan dominan di MotoGP.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
0 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

holopis