JAKARTA – Nama Nova Eliza dikenal sebagai aktris pern yang yang telah membintangi sejumlah judul film telah sukses di tanah air. Tapi siapa sangka dibalik kesuksesannya, ia mengaku sampai pernah menjalani sebuah ritual melukat demi bisa lepas dari salah satu karakter film yang pernah ia bintangi.
Sebagaimana diketahui, Melukat sendiri merupakan sebuah ritual penyucian diri yang dilakukan secara spiritual. Tujuan dari ritual ini ialah untuk membersihkan jiwa dan raga dari energi negatif, kesialan atau pengaruh buruk.
Nova menceritakan, peran yang membuatnya sampai harus menjalani ritual melukat setelah ia membintangi sebuah film horor yang tidak disebutkan judul nya karena terlalu membekas. Film inilah yang disebut-sebut membuat aktris 44 tahun itu memilih untuk melepaskan hal itu agar bisa menjadi dirinya yang semula.
“Karea kalau sudah melekat seperti itu, enggak bagus dari sisi emosional. Jadi sampai harus melukat, dibersihin lah segala macam,’ ujar Nova saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (19/5).
Kemudian agar hal serupa tidak terjadi kembali, Nova berupaya untuk memisahkan karakter dalam film dengan diri dia yang sebenarnya. Inilah yang coba dilakukan nova agar saat kembali didapuk untuk bermain dalam film karya Joko Anwar terbaru berjudul ‘Legenda Kelam Malin Kundang’
“Pelan-pelan belajar memisahkan antara Nova dengan si karakter yang ada di Legenda Kelam Malin Kundang,” kata dia.
Didapuk bermain dalam film ‘Legenda Kelam Malin Kundabg’, Nova mengaku sampai harus mengorek luka lama yang ia simpan. Kedati begitu, ia tetap berusaha mejaga keseimbanga emosional dengan kembali menyimpan perasaan tersebut setelah proses pengambilan gambar selesai.
“Aku pinjamkan dulu emosi itu sebentar. Untuk ditampilkan di peran yang sedang aku jalani. Bagaimanapun juga itu masa lalu dan ini kan masa sekarang. jadi aku coba combine-kan. Tapi nanti setelah udah take, itu aku pisahin lagi ke kotak yang ini,” katanya.


