Pelaku Pelecehan ke Seorang Wanita di Stasiun Tanah Abang Ditangkap

0 Shares

JAKARTA – Petugas KRL Commuterline akhirnya berhasil mengamankan pelaku pelecehan terhadap seorang penumpang perempuan yang terjadi di Stasiun Tanah Abang, Jakarta Pusat, beberapa waktu lalu. Penangkapan ini dilakukan setelah kasusnya menjadi viral di media sosial.

Kasus tersebut mencuat setelah korban menceritakan pengalamannya kepada seorang pengemudi taksi online, yang kemudian membagikan kisah itu secara daring dan menyita perhatian warganet. Banyak pihak mengecam tindakan pelaku dan meminta agar pelaku segera ditindak tegas.

- Advertisement -

Dalam unggahan akun X (Twitter) @zoelfick, disebutkan bahwa petugas KRL serius menindaklanjuti laporan tersebut. Menggunakan sistem CCTV Analytic, petugas berhasil mengidentifikasi dan melacak pelaku.

- Advertisement -

Pelaku akhirnya berhasil ditangkap pada Senin (14/4) sore di KRL KA 1759 rute Rangkasbitung–Tanah Abang. Saat diinterogasi, pelaku mengakui perbuatannya melakukan tindakan pelecehan di eskalator Stasiun Tanah Abang pada Rabu, 2 April 2025.

Setelah ditangkap, pelaku langsung diserahkan kepada pihak berwajib. PT KAI Commuter menyerahkan pelaku ke Polres Metro Jakarta Pusat untuk proses hukum lebih lanjut.

Pihak KAI Commuter menegaskan bahwa mereka berkomitmen menjaga keamanan dan kenyamanan penumpang, serta tidak mentolerir segala bentuk tindakan asusila di area transportasi publik.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
0 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

holopis