Jakarta Akan Aktivasi Taman 24 Jam Mulai HUT ke-498

0 Shares

JAKARTA – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Daerah Khusus Jakarta akan mengaktivasi taman di malam hari selama 24 jam. Ditargetkan, rencana ini akan direalisasikan saat perayaan HUT ke-498 Jakarta pada 22 Juni 2025 mendatang.

Wakil Gubernur (Wagub) Jakarta, Rano Karno mengungkapkan, jumlah taman di Jakarta mencapai lebih dari 500 lokasi, sehingga perlu semua pihak terlibat termasuk penyandang disabilitas, untuk bekerja di taman-taman tersebut sebagai bagian dari upaya inklusivitas.

- Advertisement -Hosting Terbaik

“Jumlah taman di Jakarta keseluruhannya lebih dari 500 lokasi. Namun, aktivasi taman beroperasi hingga malam mempertimbangkan luasan dan letaknya agar ke depan tidak mengganggu kawasan permukiman,” katanya, seperti dikutip Holopis.com, Minggu (6/4).

Dikatakan Rano, rencananya aktivasi taman akan berbarengan dengan HUT Jakarta ke -498 pada 22 Juni mendatang.

- Advertisement -

“Kemungkinan titik awal di HUT Jakarta, sekarang masih persiapan,” kata Rano.

Disebutkan Rano, ada 10 taman yang akan dioperasikan hingga malam hari. Dari 10 taman ini, enam di antaranya akan beroperasi hingga 24 jam. Sisanya akan aktif sampai pukul 22.00, seperti Eco Park Tebet yang letaknya berdekatan dengan kawasan permukiman penduduk.

“Ini merupakan salah satu upaya kita meningkatkan UMKM,” ujar Rano.

Diungkapkan Rano, beberapa persiapan yang sedang dilakukan antara.lain, pemasangan CCTV untuk pengamanan serta lokasi bagi pelaku UMKM berjualan.

“Terhadap pelaku UMKM yang berminat, nantinya akan dikenakan tarif retribusi sesuai aturan berlaku,” tandasnya.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
0 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Terkait

Berita Terbaru

holopis