Senin, 27 Jan 2025
Senin, 27 Januari 2025
Holopis.comNewsOlahragaAhsan/Hendra Berencana Bangun The Daddies Arena Usai Pensiun

Ahsan/Hendra Berencana Bangun The Daddies Arena Usai Pensiun

JAKARTA – Pasangan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan secara resmi telah dinyatakan pensiun. Usai gantung raket, mereka pun berencana membuat The Daddies Arena.

Sebelum itu, perlu diketahui bersama bahwa Ahsan/Hendra menyampaikan perkataan terakhirnya dalam acara bertajuk Tribute to The Daddies di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (26/1).

“Senang rasanya mengakhiri karier di Istora Senayan. Terima kasih kepada semua yang memberikan dukungan mulai dari keluarga, istri, dan patner saya Mohammad Ahsan. Juga utamanya buat mendiang Markis Kido, tanpa beliau saya sekarang bukan siapa-siapa. Juga kepada klub saya yakni PB Jaya Raya saya mengucapkan terima kasih banyak,” ungkap Hendra kepada Holopis.com.

“Terima kasih kepada para pengurus PP PBSI, juga pelatih saya, patner saya Hendra Setiawan yang sama-sama berjuang dan membimbing. Klub saya PB Djarum, sponsor, dan kepada para penggemar yang terus mendukung dan mendoakan kami. udah-mudahan perpisahan ini hanya untuk sementara. Mudah-mudahan ke depannya kami bisa tetap memberi kontribusi, memberikan ilmu-ilmu kami untuk kemajuan bulu tangkis Indonesia,” Ahsan menambahkan.

Selain itu, Ahsan/Hendra juga mengungkapkan bahwa setelahnya mereka akan membuat The Daddies Arena.

“Ya pastinya rencana setelah pensiun ini kita mau istirahat dulu, mau kumpul keluarga dulu, dan punya planning bersama ko Hendra, dan warung steak, kita mau buat the daddies arena, tempat bulu tangkis,” ungkap Ahsan kepada Holopis.com.

Lebih lanjut, diungkapkan juga bahwa seiring dengan hal itu, kemungkinan juga mereka berencana membuat akademi bulu tangkis sendiri.

“Mungkin lah, tapi lapangan belum jadi, mungkin bisa buat akademi ya, tapi koh hendra juga berpengalaman dan pas untuk nanganin anak-anak,” lanjutnya.

Sebagai informasi tambahan, ada pun Ahsan/Hendra telah banyak mengukir prestasi, seperti sukses meraih tiga kali juara dunia yakni pada tahun 2013, 2015 dan 2019.

Selain daripada itu, The Daddies juga sukses menjuarai All England 2014 dan 2019. Akan tetapi, memang Ahsan/Hendra belum berhasil meraih medali emas Olimpiade.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Berita Prabowo Subianto

BERITA TERBARU

Viral