Heboh Virus HMPV di China yang Membludak, Apa Itu?

0 Shares

JAKARTA – Setelah melewati pandemi virus Covid-19 hingga memengaruhi seluruh dunia, negara China kembali melewati krisis kesehatan yang mengkhawatirkan. Banyak laporan dan unggahan media sosial terkait virus HMPV yang saat ini sedang membludak di China.
Virus ini juga menyebabkan gejala mirip flu, hingga gejala-gejala lebih berat lainnya.

Meskipun belum masuk ke Indonesia, namun membludaknya kasus di China ini membuat dunia kembali khawatir. Ini dia pengertian HMPV dan mengapa virus ini menjadi sorotan.

- Advertisement -

Pengertian HMPV dan Alasan Mengapa Virus Ini Menjadi Sorotan di China

HMPV, atau Human Metapneumovirus, adalah virus pernapasan yang menyebabkan infeksi pada saluran pernapasan atas dan bawah. Virus ini dapat memengaruhi individu dari berbagai usia, tetapi anak-anak, orang lanjut usia, dan mereka yang memiliki sistem kekebalan tubuh lemah adalah kelompok yang paling rentan. Virus ini pertama kali diidentifikasi pada tahun 2001.

Gejala HMPV

Gejala infeksi HMPV mirip dengan gejala flu dan infeksi pernapasan lainnya. Tanda-tanda umum yang muncul meliputi batuk, demam, hidung tersumbat, dan sesak napas. Dalam kasus yang lebih parah, infeksi ini dapat menyebabkan komplikasi serius seperti bronkitis atau pneumonia. Masa inkubasi untuk HMPV biasanya berkisar antara tiga hingga enam hari, dan durasi gejala dapat bervariasi tergantung pada tingkat keparahan infeksi.

- Advertisement -

Cara Penularan HMPV

HMPV menyebar dengan cara yang mirip dengan virus pernapasan lainnya. Penularan dapat terjadi melalui:

  • Tetesan dari batuk dan bersiH
  • Kontak dekat, seperti berjabat tangan atau menyentuh
  • Menyentuh permukaan yang terkontaminasi dan kemudian menyentuh mulut, hidung, atau mata

Siapa yang Paling Rentan terhadap HMPV?

Menurut CDC, HMPV berisiko lebih tinggi bagi kelompok tertentu, termasuk:

  • Anak-anak
  • Lansia
  • Individu dengan sistem kekebalan tubuh yang lemah

Jaga terus kesehatan ya, Sobat Holopis!

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
0 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru