yandex
Minggu, 5 Januari 2025

PDIP Klaim Ahok dan Anies Kerap Diadu Domba Eks Kader

JAKARTA – PDIP menanggapi sikap harmonis yang dipamerkan Basuki Tjahja Purnama atau Ahok dengan Anies Baswedan.

Padahal, diketahui PDIP sempat memberikan harapan palsu kepada Anies Baswedan di Pilkada 2024. Juru bicara PDIP, Guntur Romli kemudian malah menyebut, bahwa selama ini hubungan kedua orang tersebut sengaja diadu domba.

“Anies dan Ahok bisa akrab karena yang selama ini mengadu-domba sudah lengser meski dia tetap memiliki ketakutan pada Anies dan Ahok,” kata Guntur Romli pada Kamis (2/1).

Guntur kemudian menyebut pihak yang mengadu domba itu justru adalah eks kader mereka sendiri. Namun, pria tersebut enggan menyebut namanya secara lugas.

“Bisa dicek suara-suara buzzer dia di medsos yang nyinyir pada keakraban Anies dan Ahok. Tidak boleh disebut namanya lagi, karena sudah dipecat dari partai,” ucapnya.

Tak hanya itu, Guntur dengan percaya diri mengklaim bahwa hubungan antara PDIP dengan Anies pun semakin kuat belakangan ini.

“Mas Anies dengan PDI Perjuangan saat ini semakin kuat jalinan kebatinannya,” imbuhnya.

Guntur menyebut ada beberapa alasan kebatinan PDIP dan Anies semakin kuat terjalin. Salah satunya, kata dia, terkait kondisi dilemahkan.

“Karena dipertemukan cita-cita bersama, keberpihakan pada kalangan kecil dan dilemahkan, kalau dalam istilah anak-anak Abah (Pendukung Anies), al-mustadh’afin, kalau dalam bahasa PDI Perjuangan, kalangan Marhaen,” jelasnya.

Lebih lanjut, Guntur menyebut kedekatan Anies dan Ahok juga sebagai kado tahun baru bagi publik atas politik perdamaian tanpa bagi-bagi kekuasaan dan jabatan.

“Keakraban Mas Anies dan Pak Ahok menjadi kado tahun baru bagi masyarakat Jakarta akan politik perdamaian dan politik rekonsiliasi yang bertujuan membangun suatu cita-cita yang positif dan kolaboratif, tapi bukan untuk bagi-bagi kekuasaan dan jabatan,” tuntasnya.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral