Advertisement
Categories: Ekobiz

Setoran Dividen BUMN ke Negara Sudah Tercapai 100 Persen

Advertisement

JAKARTA – Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) mencatat setoran dividen BUMN ke negara sampai dengan 7 November 2024 sudah mencapai 100 persen, dengan nilai mencapai Rp85,5 triliun. Nilai dividen tersebut meningkat jika dibandingkan dengan tahun lalu yang sebesar Rp81,2 triliun.

Menteri BUMN, Erick Thohir pun memberikan apresiasi atas kinerja positif yang berhasil ditorehkan oleh para perusahaan pelat merah, yang pada akhirnya mampu meningkatkan setoran pendapatan kepada negara.

“Terima kasih atas kinerja yang positif yang selama ini telah ditorehkan oleh BUMN-BUMN,” ujarnya dalam keterangan resminya, seperti dikutip Holopis.com, Sabtu (23/11).

Namun begitu, Erick tetap optimis performa BUMN dalam menghasilkan dalam memberikan cuan bagi negara bisa semakin baik lagi, seiring dengan sejumlah upaya transformasi yang terus dilakukan BUMN.

“Saya yakin performa ini bisa semakin baik seiring dengan semangat BUMN untuk memaksimalkan potensi yang telah ada sekaligus mengeksplorasi peluang baru,” ujarnya.

“Jadi kuncinya tak hanya memanfaatkan sumber pendapatan yang telah eksis, tapi mengeksplorasi dan berinovasi untuk membuka potensi pendapatan baru,” sambungnya.

Erick mengungkapkan, dividen yang telah disetorkan oleh BUMN per 7 November 2024 kepada negara itu telah meningkatkan pendapatan negara. Sehingga, pendapatan negara dari dividen BUMN sudah tercapai 100 persen.

Lebih lanjut, ia menegaskan bahwa kenaikan setoran dividen ini menjadi suntikan positif bagi pemerintahan Presiden Prabowo Subianto yang ingin menaikkan pemasukan negara di berbagai sektor.

“Kenaikan dividen ini pun membuktikan konsistensi peningkatan kinerja bisnis BUMN yang semakin baik, terutama pasca pandemi Covid-19,” pungkasnya.

Share
Published by
Khoirudin Ainun Najib

Recent Posts

Generasi Muda dan Perkembangan Startup di Indonesia Tahun 2024

Tahun 2024 jadi saksi pertumbuhan luar biasa ekosistem startup di Indonesia! Para startup kini gak…

6 menit ago

Fabio Quartararo Optimis Menghadapi MotoGP 2025 dengan Dukungan Yamaha

Yamaha terus melakukan perbaikan untuk menghadapi balapam di MotoGP 2025, setelah hasil yang kurang baik…

21 menit ago

Hasil Semifinal Piala AFF 2024 : Vietnam Libas Habis Singapura 2-0 Tanpa Balas

Vietnam sukses mencuri kemenangan kontra Singapura pada lag pertama semifinal Piala AFF 2024, dengan skor…

36 menit ago

Boxing Day Liga Inggris Nottingham vs Tottenham : The Lilywhites Kandas!

Pertandingan Boxing Day Liga Inggris antara Nottingham vs Tottenham telah berakhir. Nottingham Forest pun secara…

51 menit ago

SIM Mati Bisa Diperpanjang Hari Ini, Begini Syaratnya

Sobat Holopis yang masa berlaku SIM (Surat Izin Mengemudi) habis saat periode libur Nataru 2025,…

1 jam ago

Chelsea Kena Comeback di Boxing Day, Fulham Menang 1-2

Chelsea harus menanggung malu usai gawangnya kebobolan dua gol di penghujung laga. Fulham pun memenangkan…

1 jam ago