Holopis.com JAKARTA – Pengumuman hasil SKD CPNS Kemenag (Kementerian Agama) 2024 menjadi hal yang ditunggu-tunggu oleh para pelamar, yang bahkan jumlahnya pada rekrutmen tahun ini mencapai ribuan orang.

Setelah melewati Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) yang dilakukan dengan basis Computer Assisted Test (CAT) Badan Kepegawaian Nasional (BKN), peserta dapat mengetahui hasil SKD mereka.

Pasalnya, Kemenag sudah mengumumkan hasil SKD CPNS Kemenag tahun 2024 pada Selasa (19/11), yang bisa diunduh dalam bentuk dokumen PDF melalui portal resmi Kemenag.

Dari total 313.078 peserta SKD CPNS Kemenag 2024 pada 16 Oktober hingga 14 November 2024, sebanyak 37.849 pelamar telah dinyatakan lulus, dan berhak mengikuti tahap selanjutnya, yakni Seleksi Kompetensi Bersama (SKB).

Dikutip dari laman Kemenag, dijelaskan bahwa ada empat kode dalam pengumuman hasil SKD CPNS Kemenag 2024:

P/L: Peserta memenuhi Nilai Ambang Batas 2024 dan berhak mengikuti SKB.
P: Peserta memenuhi Nilai Ambang Batas 2024 tetapi tidak berhak mengikuti SKB.
TL: Peserta tidak memenuhi Nilai Ambang Batas 2024.
TH: Peserta tidak hadir dalam SKD 2024.

Peserta dengan kode P/L wajib mengikuti SKB, dengan jadwal dan lokasi yang akan diumumkan di laman resmi Kemenag.Keputusan Panitia Seleksi CPNS Kemenag bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.

Pelamar diimbau agar terus memantau informasi resmi di laman https://kemenag.go.id.

Link Download Pengumuman Hasil SKD CPNS Kemenag 2024

Pengumuman hasil SKD CPNS Kemenag 2024 dapat dicek melalui akun Sistem Seleksi Calon ASN (SSCASN) masing-masing pelamar.

Selain itu, pelamar juga dapat mengeceknya melalui laman resmi Kemenag pada bagian pengumuman. Di sana, Kemenag sudah menghimpun nama-nama peserta yang lolos SKD dalam satu dokumen.

Berikut link downloadnya : Link Download Pengumuman Hasil SKD CPNS Kemenag 2024