HOLOPIS.COM, MAKASSAR – Seorang pria bernama Muhammad Rijal (36) di Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), ditangkap polisi akibat ulahnya yang membakar sampah di tangga rumah mertuanya hingga menghanguskan 24 rumah lainnya.
Kasus ini berawal saat Rijal dan istrinya pisah rumah selama 3 pekan lamanya. Keduanya pisah rumah diduga terkait masalah perselingkuhan yang diduga dilakukan istrinya tersebut.
Belakangan, Rijal mendengar anaknya sedang sakit sehingga dia bergegas ke rumah mertuanya di Jalan Laiya, Kelurahan Gaddong, Kota Makassar Minggu 27 Oktober 2024 malam.
“Dia datang ke rumah mertuanya untuk menemui anaknya, yang kata neneknya sedang sakit,” ujar Dirkrimum Polda Sulsel Kombes Jamaluddin Farti dalam keterangannya pada Kamis (31/10) kepada Holopis.com.
Namun saat sampai, pelaku kemudian hanya disuruh menunggu di luar rumah mertuanya, karena dia tidak diperbolehkan masuk rumah. Karena tak diberi izin menemui anaknya sehingga dia sempat memilih pulang ke rumahnya.
“Kemudian jam 3 pagi dia datang lagi ke rumah mertuanya mau ketemu anaknya,” jelas Jamaluddin Farti.
Rijal yang datang saat dini hari tetap tidak diperbolehkan menemui anaknya yang lagi sakit. Hal itu membuat Rijal curiga selingkuhan istrinya berada di dalam rumah.
“Untuk memancing selingkuhan keluar dia pun lantas membakar sampah. Menurut dia ada di dalam selingkuhan istrinya itu,” jelas Jamaluddin Farti.
Namun idenya itu tidak membuat selingkuhan istrinya keluar, sehingga dia memilih pulang.
Namun ternyata sampah yang dia bakar menimbulkan api yang bersar dan merembes ke rumah warga dan rumah mertuanya, sehingga menghanguskan 24 rumah.
“Dia tidak tau lagi setelah dia pulang. Keesokan dia dapat kabar rumah warga terbakar,” jelasnya.
Kini yang bersangkutan ditahan pihak kepolisian untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya.