HOLOPIS.COM, JAKARTA – Partai Gerindra hingga saat ini belum bisa memastikan bagaimana kelanjutan kabar nasib PDIP untuk bergabung di pemerintahan Prabowo-Gibran.
Sekretaris Jenderal DPP partai Gerindra, Ahmad Muzani mengatakan, pada saat ini keputusan sepenuhnya ada di tangan Prabowo Subianto sebagai Presiden Terpilih.
“Itu semua akan tergantung pada presiden terpilih Pak Prabowo Subianto,” kata Muzani di Jakarta pada Kamis (17/10).
Kendati demikian, Muzani tidak mengelak jika kemudian peluang PDIP bergabung ke pemerintahan Prabowo sebelum adanya pelantikan kabinet.
“Kita lihat aja perkembangannya,” ucapnya.
Mengenai pertemuan Prabowo Subianto dan Megawati yang belum terealisasi di momen ulang tahun, Muzani memastikan bahwa kedua belah pihak saat ini masih menyesuaikan jadwal.
“Iya kita masih mencocokkan waktu antara kedua beliau, antara Bu Mega dan Pak Prabowo,” tegasnya.
Muzani kemudian juga mengungkapkan, saat ini dikabarkan kondisi Megawati dalam kondisi tidak fit pasca perjalanan ke luar negeri pada beberapa waktu lalu.
“Kabar yang kami dengar Bu Mega kondisinya masih belum fit karena beliau baru datang dari Uzbekistan. Jadi kita masih menunggu konfirmasi dari Bu Mega supaya kondisinya fit,” tukasnya.
Muzani berharap pertemuan Megawati bisa berlangsung Jumat-Sabtu, 18-19 Oktober 2024, sebelum agenda pelantikan Prabowo-Gibran menjadi presiden dan wakil presiden periode 2024-2029.
“Mudah mudahan sebelum tanggal 20, harusnya kan, gitu loh kira-kira,” pungkasnya.