Sabtu, 28 Desember 2024
Marry Christmas 2024

Dedy Sitorus Ogah Akui Budi Gunawan Perwakilan PDIP di Kabinet Prabowo

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Politisi PDIP Deddy Sitorus menegaskan bahwa nama Budi Gunawan sampai dengan saat ini tidak pernah tercatat sebagai kader partai berlambang moncong putih tersebut.

Sehingga, Deddy tidak terima jika kehadiran Budi Gunawan saat pengarahan calon menteri Prabowo di Hambalang menjadi representasi perwakilan PDIP.

“Pak BG bukanlah kader PDI Perjuangan, tetapi seorang patriot dan Bhayangkara negara yang telah melalui proses panjang hingga menjadi seorang jenderal polisi yang profesional. Sehingga tidak serta-merta dapat diasosiasikan sebagai kader PDI Perjuangan,” kata Deddy di Jakarta pada Kamis (17/10).

Kendati demikian, Budi Gunawan yang sempat menjadi ajudan Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri itu mempunyai kedekatan secara khusus dengan PDIP.

“Oleh karenanya, secara historis dan psikologis memiliki kedekatan dengan PDI Perjuangan,” ujarnya.

Deddy kemudian tidak terima jika keberadaan Budi Gunawan di kabinet Prabowo dianggap telah memanipulasi atau mengkapitalisasi kekuasaan demi elektoral.

“Terbukti pada kebangkitan PDIP pada pemilu 2014, 2019, hingga 2024, kemenangan PDI Perjuangan adalah karena dukungan rakyat, dan menang secara organik tanpa penggunaan kekuasaan untuk intimidasi terhadap mereka yang berbeda dengan partai,” ujarnya.

“Penolakan PDI Perjuangan terhadap upaya perpanjangan kekuasaan presiden adalah keteguhan konstitusional, meski membawa risiko berkurangnya suara partai,” sambungnya.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Presiden Republik Indonesia

BERITA TERBARU

Viral