Sabtu, 21 September 2024
Sabtu, 21 September 2024

China Open 2024 : Fikri/Daniel Terhempas di Semifinal!

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Pasangan Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin harus angkat koper dari China Open 2024, usai kandas di babak semifinal.

Pertandingan China Open 2024 Super 1000 tersebut berlangsung di Olympic Sports Center Gymnasium, Changzhou, China.

Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin pun kemudian dipertemukan dengan ganda putra andalan Malaysia, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin di partai semifinal tersebut.

Dalam pertandingannya, Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin sempat memberikan perlawanan sengit kepada wakil Malaysia tersebut di set pertama.

Namun selepas interval, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin bangkit sepenuhnya hingga mendominasi perolehan poin, sampai pada akhirnya Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin kalah telak 14-21.

Pertandingan kemudian berjalan lebih sengit lagi di set kedua, saling mencetak poin diperlihatkan kedua pasangan. Saking sengitnya, laga hingga melewati tiga juz.

Namun demikian, Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin tak mampu memberikan kemenangan, dan harus kalah 22-24 atas Goh Sze Fei/Nur Izzuddin.

Dengan demikian, langkah Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin harus terhenti di semifinal China Open 2024.

Sebagai informasi tambahan, Indonesia juga sebelumnya telah kehilangan satu wakil lain yaitu Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja dari ganda campuran.

Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja kalah atas wakil andalan tuan rumah sekaligus unggulan kedua turnamen, Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping dengan straight game langsung 16-21 dan 15-21.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

PSSI Punya Komitmen Kuat Dalam Pembangunan Timnas Sepakbola Putri, Gak Membeda-bedakan!

PSSI berkomitmen untuk membangun sepakbola nasional, tanpa membeda-bedakan mana putri atau pun putra. Komitmen tersebut ditandai dengan disediakannya anggaran senilai Rp 36 Miliar untuk membangun tahap awal sepakbola putri.

China Open 2024 : Jonatan Christie Goodbye!

Jonatan Christie harus angkat koper dari China Open 2024, usai takluk atas wakil tuan rumah Weng Hong Yang di babak semifinal

MotoGP Emilia Romagna 2024 : Marc Marquez dan Francesco Bagnaia Tercepat di Sesi Hari Pertama

Sesi hari pertama MotoGP Emilia Romagna 2024, dikuasi oleh Marc Marquez diFP 1 (free practice) dan Francesco Bagnaia pada sesi practice, Jumat (19/9) di sirkuit Misano World Circuit Marco Simoncelli.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru