HOLOPIS.COM, JAKARTA – Apple resmi merilis sistem operasi iOS 18 pada Senin (16/9), dengan menghadirkan fitur-fitur terbaru.
Tapi perlu dicatat, sebelum melakukan update Sobat Holopis perlu memastikan apakah iPhone yang dimiliki mendukung pembaruan atau tidak.
Daftar iPhone Dapat iOS 18
- iPhone SE (generasi kedua atau yang lebih baru)
- iPhone XR
- iPhone XS
- iPhone XS Max
- iPhone 11
- iPhone 11 Pro
- iPhone 11 Pro Max
- iPhone 12
- iPhone 12 mini
- iPhone 12 Pro
- iPhone 12 Pro Max
- iPhone 13
- iPhone 13 mini
- iPhone 13 Pro
- iPhone 13 Pro Max
- iPhone 14
- iPhone 14 Plus
- iPhone 14 Pro
- iPhone 14 Pro Max
- iPhone 15
- iPhone 15 Plus
- iPhone 15 Pro
- iPhone 15 Pro Max
Cara Instal iOS 18
- Pastikan iPhone Sobat Holopis sudah mendukung iOS 18.
- Sebelum instal lakukan Backup data penting: caranya buka Settings>your name>iCloud>iCloud Backup>Back Up Now. Kamu juga dapat mencadangkannya ke komputer
- Kemudian Sobat Holopis buka Settings > General > Software Update
- Jika sudah tersedia tinggal tekan Download dan Install, lalu ikuti pentunjuk yang muncul di layar.
Fitur iOS 18
Dengan iOS 18 ini, Sobat Holopis bisa melakukan kustomisasi home screen. Kemudian, aplikasi yang ada di iPhone bisa disembunyikan sehingga tidak bisa digunakan orang lain.
Tidak ada rekomendasi yang ditemukan.
Selain itu, ada juga fitur Game Mode untuk mengurangi aktivitas background sehingga meningkatkan frame rate gaming.
Maps dibuat lebih detail, termasuk trek hiking. Wallet ditambahkan tap to cash, untuk memudahkan membayar hanya dengan mendekatkan dua iPhone.
Masih banyak fitur lainnya, yang bisa jadi pengalaman baru Sobat Holopis saat menggunakan iPhone yang dimiliki.