Prabowo Subianto Unggah Momen Bersama dengan PM Thailand Paetongtarn Shinawatra

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Menteri Pertahanan RI sekaligus Presiden Terpilih memberikan ucapan selamat kepada Paetongtarn Shinawatra yang telah resmi terpilih menjadi Perdana Menteri Thailand yang baru.

Ucapan selamat itu pun disampaikan Prabowo Subianto melalui unggahan foto bersama dengan Paetongtarn Shinawatra di akun media sosial pribadinya.

“Selamat kepada Perdana Menteri Thailand yang baru, Yang Mulia Paetongtarn Shinawatra, @ingshin21,” tulis Prabowo Subianto dalam unggahannya seperti dikutip Holopis.com, Sabtu (7/9).

Prabowo Subianto pun berharap dapat menjalin kerja sama dengan Perdana Menteri Thailand yang baru tersebut demi memperkuat Asia Tenggara.

“Saya berharap dapat bekerja sama dengan Anda dan kabinet Anda untuk mencapai tingkat yang lebih tinggi antara kedua negara Asia Tenggara di masa depan,” tukasnya.

Prabowo Subianto pun diketahui juga mengunggah momen saat dirinya memenuhi undangan makan malam dari eks Perdana Menteri (PM) Thaksin Shinawatra.

Kegiatan ini dilakukan dalam rangkaian lawatan Prabowo Subianto ke sejumlah negara di Asia beberapa waktu belakangan ini.

Paetongtarn Shinawatra, putri bungsu mantan perdana menteri Thaksin Shinawatra, resmi menjabat perdana menteri Thailand berikutnya setelah mendapat cukup dukungan dari anggota parlemen.

Paetongtarn, yang menerima dukungan dari 319 anggota parlemen dan ditolak 145 anggota parlemen pada Jumat (16/8) resmi menjadi perdana menteri termuda yang memimpin negara tersebut.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Presiden Republik Indonesia

BERITA TERBARU

Viral