NewsPolhukamDilantik Jadi Wamentan, Sudaryono : Innalilahi

Dilantik Jadi Wamentan, Sudaryono : Innalilahi

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Ketua DPD Partai Gerindra, Sudaryono memberikan tanggapan atas pelantikan dirinya menjadi Wakil Menteri Pertanian.

Sudaryono pun memulai tanggapannya dengan ucapan innalilahi dan meminta dukungan atas jabatan barunya tersebut.

“Saya mengatakan pada hari ini sebelum berangkat tadi, innalilahi wa inna ilaihi raji’un. Semoga insyaallah mohon doa dan dukungannya,” kata Sudaryono dalam pernyataannya yang dikutip Holopis.com, Kamis (18/7).

Dengan jabatan barunya itu, Sudaryono mengakui dirinya telah mendapatkan pesan khusus dari Prabowo Subianto untuk menjaga kedaulatan pangan.

“Iya, pangan adalah kedaulatan negara,” imbuhnya.

Mengenai pelantikan dirinya, Sudaryono mengakui terbilang cukup mendadak. Pasalnya, dirinya baru mendapatkan kabar pada kemarin malam.

“(Pesan telepon dan WhatsApp) diminta standby,” tutupnya.

Sebelumnya diberitakan, Presiden Jokowi (Joko Widodo) secara resmi telah melantik nama Sudaryono menjadi Wakil Menteri Pertanian bersama dengan sejumlah jabatan Wakil Menteri lainnya.

Pelantikan dan pengambilan sumpah dilakukan di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (18/7). Adapun Jokowi turut melantik Thomas Djiwandono menjadi Wakil Menteri Keuangan dan Yuliot Tanjung menjadi Wamen Investasi.

Ruang Mula

Rekomendasi

Prabowo Gibran 2024 - 2029
Dirgahayu Indonesiaku ke 79 Tahun
WEBINAR : BELAJAR CARA-CARA PRAKTIS PERSIAPAN SELEKSI CPNS 2024 BERSAMA ASN/PNS

Berita Terbaru

BERITA TERBARU

Lainnya
Related

Pramono Anung Ternyata Sudah Berkali-Kali Mau Mundur dari Kabinet

Pramono Anung mengungkapkan bahwa sebenarnya dirinya sudah ingin mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Sekertaris Kabinet.

Prabowo Subianto Perintahkan Kader Gerindra Jadi Tauladan Pemerintah

Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto memberikan pengarahan khusus kepada para kadernya saat Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) di Padepokan Garuda Yaksa, Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Istana Pastikan Jokowi Hadiri Apel Kader Partai Gerindra

Pihak Istana memastikan bahwa Presiden Jokowi telah menerima undangan dari Partai Gerindra untuk menghadiri cara apel kader di Indonesia Arena, Gelora Bung Karno, Jakarta pada hari ini.

Dapat Bukti dari Geledah Rumah Tan Paulin, KPK Dalami Transaksi Batubara

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Tim penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK)...