HOLOPIS.COM, JAKARTA – Argentina berhasil keluar sebagai juara Copa America 2024, usai sukses mengandaskan perlawanan Kolombia, dengan skor 1-0 tanpa balas hingga perpanjangan waktu.
Pertandingan final Copa America 2024 antara Argentina vs Kolombia itu sendiri digelar di Hard Rock Stadium Amerika Serikat, pada Senin (15/7) pagi WIB.
Perlu diketahui bersama bahwa pertandingan sempat tertunda karena ada aksi supporter ilegal alias tanpa tiket yang mencoba menerobos masuk ke dalam stadion. Bahkan, laga ditunda hingga satu jam lamanya.
Argentina yang lebih diunggulkan di laga tersebut, banyak mengancam gawang Kolombia, namun memang tidak ada gol yang berhasil tercipta dalam 90 menit normal.
Dalam waktu 90 menit normal itu, sang mega bintang Lionel Messi harus ditarik keluar karena cedera.
Pertandingan pun harus dilanjutkan ke babak extra time untuk menentukan siapa pemenangnya. Dalam momen itu, Argentina tetap memegang kendali permainan, peluang demi peluang diciptakan, namun masih berujung buntu.
Sampai pada akhirnya Lautaro Martinez berhasil mencetak gol kemenangan di menit 112. Berawal dari umpan Lo Celso, lalu pemain andalan Inter Milan itu sukses melepaskan tembakan keras yang tak bisa diamankan kiper Kolombia.
Hingga peluit panjang dibunyikan, Argentina tetap menang 1-0 tanpa balas. Praktis, Tim Tango keluar sebagai juara Copa America 2024.
Gelar juara ini pun sekaligus mengukuhkan Argentina sebagai juara bertahan Copa America tuk yang kedua kalinya secara beruntun.