Penumpang KAI Daop 1 Naik 14,3 Persen di Semester Pertama


HOLOPIS.COM, JAKARTA – Jumlah penumpang kereta alami peningkatan di semester pertama tahun 2024. Jika dibanding tahun 2023, pada semester pertama meningkat sebanyak 14,3 persen.

Manager Humas KAI Daop 1 Jakarta Ixfan Hendriwintoko mengatakan, selama semester 1 2024 volume penumpang KAI Daop 1 Jakarta mencapai 5.331.031 penumpang dengan rata-rata perharinya yaitu 29.291 penumpang dengan jumlah perjalanan 65 Kereta Api (KA) perhari.

“Capaian tersebut melampaui target program volume penumpang 2024 yang hanya 5.057.979, Peningkatan angka volume penumpang menunjukkan kinerja operasional yang lebih baik dari yang direncanakan untuk angkutan penumpang,” kata Ixfan, (12/7). 

Lebih lanjut, dikatakan Ixfan, peningkatan penumpang pada semester pertama tahun 2024 terjadi pada bulan April dengan 1.157.765 penumpang. 

Dimana pada bulan april tersebut mobilisasi penumpang yang menggunakan angkutan kereta api cukup meningkat karena bertepatan dengan Hari Raya Idul Fitri, Idul Adha dan Libur Sekolah.

“Pada semester pertama ini, Triwulan II yaitu April Hingga Juni 2024 Volume penumpang kereta api Daop 1 Jakarta sebanyak 3.010.486, dimana angka volume penumpang meningkat 8,8 persen dari progran yang ditargetkan hanya 2.766.058,” ungkapnya.

Jika dibanding tahun 2023, pada semester pertama di tahun 2024 meningkat sebanyak 14,3 persen.

Ruang Mula

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Jabatan Heru Segera Berakhir, Siapa Penggantinya?

Masa jabatan Pejabat Gubernur Daerah Khusus Jakarta, Heru Budi Hartono akan segera berakhir pada 17 Oktober 2024 mendatang. Hingga saat ini pembahasan siapa yang menjadi pengganti Heru masih terus bergulir di DPRD Jakarta. 

Cuaca Jakarta Hari Ini Diramal Cerah Berawan di Akhir Pekan

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) telah merilis informasi terkait prakiraan cuaca Jakarta di akhir pekan ini, Sabtu 7 September 2024.

Pemprov DKJ Resmikan Masjid Ar-Raudhah, Simbol Kolaborasi

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Penjabat (Pj) Gubernur Daerah Khusus Jakarta...
Prabowo Gibran 2024 - 2029

Berita Terbaru