Takjub dengan Atmosfer Jakarta Fair, Ida Fauziyah: Ekonomi Masyarakat Tumbuh

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah mengapresiasi kehadiran masyarakat ke pameran multiproduk yang bertempat di Jakarta International Expo (JIEXPO) Kemayoran tersebut. Hal ini menunjukkan bahwa ekonomi masyarakat tengah mengalami pertumbuhan.

“Saya senang karena berarti ekonomi masyarakat tumbuh, tenan-tenan juga ngga ada yang sepi,” kata Ida dalam keterangan tertulis di Jakarta, Rabu (3/7) seperti dikutip Holopis.com.

Ida mengaku event Jakarta Fair Kemayoran (JFK) 2024 sebagai salah satu destinasi yang dipadati pengunjung saat musim liburan tiba. Selain itu, ia datang bersama keluarga dan juga anggota protokoler dari Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) pukul 16.00 WIB.

“Saya pernah datang bersama suami dan anak-anak, juga teman-teman protokoler yang ada di Kemnaker. Saya datang ke sana sengaja karena memang ingin tahu seperti apa keramaian Jakarta Fair. Ternyata memang luar biasa ramai,” tuturnya.

Disamping itu, Ida juga menyempatkan diri untuk berbelanja kebutuhan sehari-hari. Dia pun mengaku kepincut dengan salah satu booth yang ada di Hall C.

“Saya membeli beberapa produk-produk yang ditawarkan di booth-booth. Tapi yang menarik itu booth jajanan jadul, tentu banyak orang ingin bernostalgia di sini,” ujarnya.

Lebih lanjut, Ida berharap gelaran Jakarta Fair Kemayoran bisa semakin sukses ke depannya dalam mengembangkan roda perekonomian Kota Jakarta maupun secara Nasional.

“Semoga event Jakarta Fair Kemayoran semakin ramai lagi, sehingga ekonominya makin tumbuh,” pungkasnya.

Wuri Setyaningsih

Share
Published by
Wuri Setyaningsih

Recent Posts

Kunci Gitar Bermuara – Rizky Febian Feat. Mahalini Chord

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Rizky Febian, salah satu penyanyi muda populer di Indonesia, bersama dengan Mahalini,…

2 jam ago

5 Serum Ini Cocok untuk Kulit Berminyak di Pagi Hari

Kulit berminyak memang memerlukan perawatan khusus agar tetap segar dan seimbang sepanjang hari.

3 jam ago

4 Alasan Orang Sering Tergoda Operasi Plastik

Agar bisa lebih mengerti mengapa orang operasi plastik, ini dia beberapa alasan umum yang dimiliki…

3 jam ago

Kunci Gitar Alum – GildCoustic Chord

HOLOPIS.COM, JAKARTA - GildCoustic, grup musik akustik yang terus mencuri perhatian di kancah musik Indonesia,…

3 jam ago

RESEP : Bibimbap Ala Korea dengan Bahan Makanan Indonesia yang Khas

Bibimbab adalah salah satu hidangan khas Korea Selatan yang terkenal dengan paduan warna, tekstur, dan…

4 jam ago

Heboh Mahalini Diduga Oplas, Netizen : Padahal Udah Cantik….

Artis cantik Mahalini bikin banyak penggemarnya salah fokus. netizen salah fokus dengan wajah Mahalini yang…

4 jam ago