KSAU Berkunjung ke Paris Dalami Ilmu Mesin Pesawat Rafale

HOLOPIS.COM, JAKARTA – KSAU (Kepala Staf Angkatan Udara) Marsekal TNI Tonny Harjono melakukan kunjungan ke Safran Aircraft Engines, Moissy Cramayel, Paris.

Dalam siaran pers TNI AU, kunjungan yang berlangsung beberapa Waktu lalu ini dilakukan untuk menghadiri presentasi korporat mengenai mesin pesawat tempur Rafale.

“Dalam kunjungan ini, delegasi TNI Angkatan Udara mendapatkan penjelasan mendetail mengenai teknologi dan kapabilitas mesin Rafale yang diproduksi oleh Safran Aircraft Engines,” tulis keterangan TNI AU seperti dikutip Holopis.com, Sabtu (29/6).

Safran Aircraft Engines diketahui turut berperan dalam menyuplai beberapa komponen kunci pesawat Rafale yang diproduksi oleh Dassault Aviation, termasuk Auxiliary Power Unit dan M88 Engines.

Sesuai dengan kesepakatan yang telah dicapai sebelumnya, TNI AU akan menerima sebanyak 42 unit pesawat tempur Rafale dari Dassault Aviation. Kunjungan sangat penting untuk memperkuat pemahaman teknis tentang komponen pesawat Rafale yang diproduksi Safran Aircracht Engines.

Kunjungan ini juga mencerminkan komitmen TNI Angkatan Udara dalam meningkatkan kemampuan tempur dan operasional melalui pengadaan alutsista yang modern dan andal.

Diharapkan, pengadaan pesawat tempur Rafale akan semakin memperkuat pertahanan udara Indonesia dan meningkatkan kesiapan TNI AU dalam menghadapi berbagai tantangan di masa depan.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Presiden Republik Indonesia

BERITA TERBARU

Viral