HOLOPIS.COM, JAKARTA – Resep kuliner kali ini ada Puding Roti Tawar Lapis Cokelat yang tentunya lezat dan nikmat. Cocok dimakan saat bersantai bersama keluarga maupun teman.
Sesuai dengan namanya, kuliner ini berbahan dasar utama roti yang dipudingkan dengan dibalut susu kental manis dan cokelat.
Penasaran seperi apa resepnya? Berikut ini bahan dan cara membaut Puding Roti Tawar Lapis Cokelat :
Bahan :
- 5 lembar roti tawar
- 7 gram agar-agar plain
- 10 sdm gula
- 900 ml air
- 1 saset susu kental manis
- 65 gram santan instan
- 1/4 garam
- 1 tetes vanili cair
- 110 gram dark coklat
Cara Membuat :
- Roti yang telah disiapkan sebelumnya kemudian dipotong-potong kotak-kotak kecil dan taruh ke dalam loyang, sisihkan
- Di sisi lain siapkan panci, kemudian masukan semua bahannya di atas (kecuali cokelat) masak sampai pudingnya mengental
- Tuangkan sebanyak 450 ml puding ke loyang yang sudah ada roti di dalamnya, kemudian biarkan saja sampai dingin
- Setelah pudingnya rotinya dingin, panaskan kembali sisa puding dan masukan dark cokelatnya, masak sampai mendidih
- Kemudian tuangkan ke loyang kembali sebagai layer atas, lalu biarkan dingin lebih cepat jika di simpan di kulkas
- Puding Roti Tawar Lapis Cokelat pun disajikan