Tenang, Mbappe Masih Bisa Main di Euro 2024 kok

0 Shares

HOLOPIS.COM, JAKARTAKylian Mbappe sempat diisukan bakal angkat koper lebih dulu dari Euro 2024 akibat cedera patah hidungnya. Namun, pihak Federasi Sepakbola Prancis (FFF) mengonfirmasi bahwa bintang Timnas Prancis itu masih akan tampil di kompetisi tersebut.

Seperti yang telah kita ketahui bersama sebelumnya, bahwa Mbappe mengalami insiden mengenaskan ketika Timnas Prancis melawan Austria di Dusseldorf, Selasa (18/6) lalu.

- Advertisement -Hosting Terbaik

Ketika itu Mbappe harus berbenturan dengan bahu bek Austria, Kevin Danso di penghujung babak kedua, sampai pada akhirnya harus ditarik keluar dan digantikan oleh Olivier Giroud.

Nampak bahwa cedera yang dialami Mbappe itu cukup serius, sebab darah jelas mengalir dari hidungnya. Selepas itu, turut dikabarkan bahwa Mbappe akan menjalani sesi operasi hingga ada isu yang menyebut Mbappe akan absen di dua laga fase grup Euro 2024.

- Advertisement -

Namun, kabar itu dibantah langsung oleh Presiden Federasi Sepakbola Prancis, Philippe Diallo, dimana ia menjelaskan bahwa Mbappe tak perlu masuk ruang operasi dan siap tampil kembali bersama Timnas Prancis.

“Seperti yang kalian lihat, Kylian Mbappe mengalami cedra hidung kemarin. Kabar terbaru dipastikan dia tidak perlu dioperasi, seperti dugaan kami,” ungkap Diallo, seperti dikutip Holopis.com.

“Masih terlalu dini untuk bilang apakah dia masih bisa bermain lagi di turnamen ini atau tidak, kami harus menunggu hasil pemeriksaan dari tim dokter pagi ini,” tambahnya.

“Mereka semua kembali larut malam, jadi kami harus menunggu dulu perkembangannya dalam beberapa hari ini. Tapi positifnya adalah dia tidak perlu dioperasi. Kami tidak pernah berpikir menariknya dari turnamen ini,” imbuhnya.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
0 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Terkait

Berita Terbaru

holopis