Jumat, 17 Januari 2025

Jaylen Brown Sabet Trofi MVP Final NBA 2023/2024, Bukan Jayson Tatum!

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Jaylen Brown secara mengejutkan berhak meraih trofi Most Valuable Player (MVP) Final NBA 2023/2024, seiring dengan pencapaian juara Boston Celics musim ini.

Sebelum itu, perlu diketahui bersama bahwa Boston Celtics melakoni pertandingan gim kelima kontra Dallas Mavericks di babak final Playoffs NBA 2023/2024.

Dalam pertandingannya di TD Garden Arena, Selasa (18/6), Boston Celtics berhasil meraih kemenangan dengan skor 106-88 (28-18/39-28/19-21/20-21) atas Dallas Mavericks.

Hasil itu membuat Boston Celtics mengunci gelar juara NBA musim 2023/2024, setelah sukses unggul skor pertemuan 4-1 dalam sistem best of 7.

Trofi NBA musim 2023/2024 bernama Piala Larry O’Brien ini pun menjadi spesial, sebab jadi yang ke-18 untuk Boston Celtics sepanjang sejarah tim.

Yang lebih menariknya lagi, pada pertandingan gim kelima tersebut, Jayson Tatum memuncaki daftar top skor gim kelima final NBA, dengan 31 poin, delapan rebounds dan 11 assists.

Diikuti oleh bintang Dallas Mavericks, Luka Doncic dengan 28 poin, 12 rebounds dan lima assists.

Namun demikian, trofi Most Valuable Player (MVP) Final NBA 2023/2024 jatuh ke tangan bintang Boston Celtics lainnya, yaitu Jaylen Brown.

Jaylen Brown sendiri di laga tersebut ada di tangga ketiga top skor dengan 21 poin, delapan rebounds dan enam assists.

Tak seperti biasanya, dimana trofi Most Valuable Player (MVP) Final NBA 2023/2024 bernama Bill Russel Trophy tersebut didapat oleh sang top skor, dalam hal ini Jayson Tatum.

Jaylen Brown pun menyambut baik penghargaan tersebut, dimana trofi itu didapatnya berkat kerja sama tim juga. Selain daripada itu, Jaylen pun tak luput mengapresiasi perjuangan gemilangnya bersama sang bintang Jayson Tatum.

“Itu adalah upaya tim penuh dan saya berbagi ini dengan saudara laki-laki saya yakni Jayson Tatum. Dia bersamaku secara keseluruhan,” ungkap Jaylen Brown, sebagaimana informasi yang dikutip Holopis.com.

Sebagai informasi tambahan trofi MVP FInal NBA 2023/2024 itu pun sekaligus mengawinkan penghargaan MVP babak final NBA Wilayah Timur yang sebelumnya ia dapatkan.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral