BerandaHiburanWisataAncol Tambah Kapasitas Kantung Parkir Saat Puncak HUT 497 Tahun Jakarta

Ancol Tambah Kapasitas Kantung Parkir Saat Puncak HUT 497 Tahun Jakarta

"Persiapan ini untuk antisipasi membludaknya pengunjung saat liburan tiba,” kata Aldhita.

HOLOPIS.COM, JAKARTA – PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk menyediakan lahan parkir untuk sebanyak 3.000 kendaraan saat acara puncak Peringatan HUT Ke-497 Kota Jakarta pada 22 Juni 2024 mendatang.

Hal ini seperti disampaikan oleh Vice President Strategic Partnership & Customer Relations PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk, Aldhita Prayudhi Putra. 

“Persiapan ini untuk antisipasi membludaknya pengunjung saat liburan tiba,” kata Aldhita dalam keterangannya seperti dikutip Holopis.com, Selasa (18/6). 

Aldhita mengatakan, bahwa demi mengantisipasi penumpukan kendaraan, pengelola juga akan membuka beberapa kantong parkir khususnya di selatan Area Ancol, Dufan dan Ecopark.

Penerbit Iklan Google Adsense

Lalu untuk pintu masuk dan keluar, pihak Ancol memberlakukan akses khusus keluar di beberapa pintu termasuk Pintu Carnaval.

“Jadi, pintu karnaval akan kami buka sebagai akses keluar, dan juga pintu timur, dan pintu lainnya,” ujarnya.

Adapun terkait menyambut HUT ke-497 Kota Jakarta, BUMD DKI Jakarta yang bergerak dibidang pariwisata tersebut juga mengadakan sejumlah promo dan acara antara lain tiket gratis masuk Ancol yang berlaku sejak 1 Juni hingga 21 Juni 2024.

Selain itu tiket masuk Rp150 ribu pada 22 Juni 2024 untuk menikmati seluruh kawasan rekreasi di Ancol termasuk menonton konser Dewa dan Andra & The Backbone di area Pantai Carnaval Ancol.

“Kami juga akan membuka Jakarta International Kite Festival pada 22 Juni hingga 7 Juli 2024 di Ancol Lagoon, di mana festival ini lebih ke ekshibisi layang-layang,” tutupnya. 

Temukan kami juga di Google News
BERITA LAINNYA

Kemenparekraf Genjot Peran Perempuan Dalam Industri Pariwisata

Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf/Baparekraf) mendorong penguatan pengarusutamaan gender (PUG) sebagai upaya meningkatkan kesetaraan hak antara kaum laki-laki dan perempuan dalam pengelolaan dan pengembangan desa wisata.

Sandiaga Ancam Deportasi Semua Turis Tak Beradab

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno menegaskan bahwa pihaknya akan menindak tegas para wisatawan asing atau turis yang tak punya adab dalam mengunjungi tempat wisata di Indonesia.

Sandiaga Uno Tak Setuju Study Tour Dihapuskan

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno tak setuju dengan wacana penghapusan study tour bagi pelajar di Indonesia.

8 Danau Terbaik di Indonesia, Ada Toba di Sumut Hingga Beratan Bali

Hari Danau Internasional yang diperingati setiap tanggal 5 Mei tentu patut untuk dimeriahkan, salah satunya dengan mencari pengetahuan destinasi wisata danau terbaik di Indonesia.

Bandara Sam Ratulangi Ditutup Akibat Abu Vulkanik Gunung Ruang

Dia mengatakan bandara akan dibuka kembali sampai pemberitahuan selanjutnya dan untuk sementara pihaknya melakukan rapat koordinasi untuk memutuskan hal-hal yang perlu untuk ditindaklanjuti terhadap pesawat yang terdampak.

Daftar Masjid di 5 Kota yang Wajib Dikunjungi saat Bulan Ramadan

Jika ingin berwisata dengan keluarga agar bulan suci Ramadan semakin terasa, ada beberapa kota di Indonesia yang wajib dikunjungi agar Sobat Holopis bisa refreshing, dan merasakan suasana bulan puasa di tiap daerah.
Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024 - 2029
Sudaryono

HOLOPIS FEEDS