BerandaNewsOlahragaMaurizio Sarri Nyesel Banget Ninggalin Chelsea

Maurizio Sarri Nyesel Banget Ninggalin Chelsea

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Pelatih Maurizio Sarri menyesalkan betul atas keputusannya meninggalkan Chelsea, dimana dirinya hanya sanggup bertahan satu musim saja kemudian kembali ke Liga Italia.

Sebelumnya, perlu diketahui bersama bahwa pelatih nyentrik tersebut sempat menjabat sebagai pelatih Chelsea pada tahun 2018 silam.

Maurizio Sarri ditunjuk Chelsea menggantikan Antonio Conte kala itu. Menariknya, di musim pertama bersama The Blues, Maurizio Sarri terbilang cukup sukses.

Bagaimana tidak, Sarri mampu menyumbangkan satu trofi Liga Europa usai berhasil mengandaskan perlawanan Arsenal di babak final. Selain daripada itu, pelatih yang kabarnya gemar merokok tersebut mampu mencapai babak final Piala Liga Inggris meski pada akhirnya kalah.

Penerbit Iklan Google Adsense

Maurizio Sarri pun memutuskan hengkang di musim keduanya, dan bergabung dengan Juventus. Bersama Si Nyonya Tua, Sarri pun hanya bertahan semusim walaupun sukses menyumbangkan gelar juara Liga Italia.

Maurizio Sarri juga hanya bertahan semusim di Juventus, sebelum akhirnya bergabung dengan Lazio di musim 2021 hingga Maret 2024 lalu.

Selepas dipecat Lazio, Sarri kini belum menunggangi tim manapun alias menganggur. Baru-baru ini kemudian ia menyampaikan bahwa penyesalan dalam hidupnya adalah ketika meninggalkan Chelsea.

“Itu adalah kesalahan paling fundamental dalam karir saya. Kami memiliki segalanya yang diperlukan untuk bertahan, ini adalah klub yang sulit dikerjakan di mana anda mungkin tidak bisa mengakhiri musim kedua, hampir tidak ada pelatih yang bertahan di era Roman Abramovich,” ungkap Sarri, seperti dikutip Holopis.com.

“Seengganya saya akan tetap ada dalam situasi umum Liga Inggris, kami menjalankan musim yang oke di sana karena musim sebelumnya Chelsea hanya ada di posisi kelima, kemudian kami ada di peringkat tiga di bawah Liverpool dan Manchester City yang ada di atas segalanya,” sambungnya.

“Kami mampu keluar sebagai juara Liga Europa dengan 13 kali menang dan kalah di final Piala Carabao (Piala Liga Inggris) melalui adu penalti kontra Manchester City, setelah menyingkirkan Liverpool dan Tottenham yang pada tahun itu berhasil mencapai final Liga Champions,” tambahnya.

“Saya membuat kesalahan besar yang seharusnya saya hindari. Keinginan untuk kembali ke Italia seharusnya tidak kalah dengan keinginan untuk bertahan di Liga Inggris, tapi bukan itu masalahnya,” imbuhnya.

Temukan kami juga di Google News

Baca Juga :

BERITA LAINNYA

Francesco Bagnaia Juara MotoGP Jerman 2024, Geser Posisi Jorge Martin di Klasemen Sementara

Francesco Bagnaia berhasil jadi juara MotoGP Jerman 2024, setelah menyelesaikan 30 lap dengan waktu 40 menit 40,063 detik.

Jorge Martin Tambah Poin Usai Juara Sprint Race MotoGP Jerman 2024

Pembalap Pramac Ducati, Jorge Martin kembali menambah poin setelah berhasil juara di sprint race MotoGP Jerman yang berlangsung di sirkuit Sachsenring, Sabtu (6/7).

Darren/Bernadine Gagal Juara Badminton Asia Junior Championship 2024

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Ganda campuran Indonesia yakni Darren Aurelius/Bernadine Anindya Wardana gagal menjuarai Badminton Asia Junior Championship 2024, usai kandas di babak final. Sebelum itu,...

Erick Thohir Ingin Indonesia Gebuk Balik Australia

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Ketua Umum PSSI Erick Thohir memotivasi para pemain Timnas U-16 Indonesia untuk kembali mengalahkan Australia di berbagai ajang. Hal tersebut diungkapkan Erick...

Kemendikbudristek Apresiasi Capaian Indonesia di ASEAN University Games 2024

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) mengapresiasi penampilan Kontingen Mahasiswa Indonesia yang telah memberikan prestasi membanggakan di 21st ASEAN University...

ASEAN University Games 2024 : Panahan Ikut Sumbang 7 Emas untuk Indonesia

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Cabang olahraga (cabor) panahan berhasil menyumbangkan sebanyak tujuh medali emas untuk Indonesia di 21st ASEAN University Games 2024 Surabaya-Malang. Srikandi Merah Putih...
Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024 - 2029
Sudaryono

HOLOPIS FEEDS