yandex
Kamis, 9 Januari 2025

Singapore Open 2024 : Fajar/Rian Susul Gregoria ke Semifinal

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto mampu melangkah ke babak semifinal Singapore Open 2024, usai tampil ciamik di babak perempat final. Fajar/Rian pun otomatis menemani Gregoria Mariska Tunjung ke semifinal.

Seperti yang telah diketahui bersama, Singapore Open 2024 berlangsung di Singapore Indoor Stadium, Jumat (31/5).

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berhadapan dengan unggulan kedua turnamen Singapore Open 2024 asal China, Liang Wei Keng/Wang Chang di perempat final.

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto tampil baik sejak set awal, bahkan mereka sukses meraih kemenangan dengan skor 21-17.

Tren positif itu berlanjut di set kedua, bahkan Liang Wei Keng/Wang Chang cenderung tidak berkutik menghadapi agresifitas Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto pun mampu mengunci kemenangan dengan skor 21-9 di set kedua. Alhasil Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menang 2-0 (21-17 dan 21-9) atas Liang Wei Keng/Wang Chang.

Dengan demikian, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto lolos ke semifinal Singapore Open 2024, dan dijadwalkan tanding melawan ganda putra asal Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto pun otomatis menemani Gregoria Mariska Tunjung yang juga lolos ke semifinal Singapore Open 2024.

Gregoria Mariska Tunjung sebelumnya mampu meraih kemenangan atas wakil China, Wang Zhi Yi dengan rubber game, 21-13, 13-21 dan 24-22.

Sementara itu, Indonesia harus kehilangan satu wakil lain di Singapore Open 2024 atas nama Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dari sektor ganda putri.

Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti berhadapan dengan Nami Matsuyama/Chiharu Shida, dan harus kalah dengan skor 10-21, 21-13 dan 10-21.

Sebagai informasi tambahan, ada pun babak final Singapore Open 2024 akan digelar pada Sabtu (1/6) mendatang.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral