HOLOPIS.COM, JAKARTA – Dallas Mavericks lolos ke babak final Playoffs NBA usai sukses merebut gim kelima babak semifinal kontra Minnesota Timberwolves. Luka Doncic dkk pun berhak merangkul gelar juara Wilayah Barat, dengan keunggulan skor pertemuan 4-1 dalam sistem best of 7.
Perlu diketahui bersama, bahwa pertandingan gim kelima semifinal Playoffs NBA Wilayah Barat antara Minnesota Timberwolves vs Dallas Mavericks tersebut digelar di Target Center, Jumat (31/5). Luka Doncic cs menang dengan skor telak 103-124 di gim kelima.
Dalam pertandingannya, Dallas Mavericks sudah tampil ciamik sejak awal laga. Bahkan, Timberwolves cenderung tak berkutik menghadapi agresitifas Luka Doncic dkk.
Dallas Mavericks pun sukses merebut kuarter pertama dengan kemenangan telak 19-35. Tak sampai situ, kuarter kedua pun mereka menangkan dengan skor poin 21-34. Dua kemenangan itu diyakini jadi momentum kemenangan Mavericks di laga tersebut.
Tim tuan rumah Timberwolves berusaha bangkit usai turun minum, mereka mampu menang poin 33-28 dan 30-27 di kuarter tiga dan empat. Namun, perolehan poin keunggulan itu tak mampu menyusul ketertinggalan mereka atas Mavericks. Alhasil, kedudukan skor secara keseluruhan berakhir 103-124 (19-35, 21-34, 33-28, 30-27).
Ada pun pencetak skor tertinggi di gim kelima itu didominasi oleh dua bintang Dallas Mavericks, pertama oleh Luka Doncic dengan 36 poin, 10 rebounds dan lima assists. Diikuti Kyrie Irving dengan 36 poin, empat rebounds dan lima assists.
Dengan begitu, Dallas Mavericks mengunci satu tiket babak final Playoffs NBA, dengan keunggulan skor pertemuan 4-1 atas Minnesota Timberwolves dalam sistem best of 7.
Selain daripada itu, atas pencapaiannya tersebut, Dallas Mavericks berhak merangkul gelar juara Wilayah Barat.
Sebagai informasi tambahan, Dallas Mavericks pun kemudian akan berhadapan dengan juara Wilayah Timur yakni Boston Celtics dalam babak final NBA musim 2023/2024.
Pertandingan final NBA antara Boston Celtics vs Dallas Mavericks itu sendiri akan digelar mulai 7 Juni mendatang, dimana Boston Celtics akan bertindak sebagai tuan rumah terlebih dahulu.