BerandaNewsPolhukamJuru Masak Sampai Satpol PP Curi Sembako Hingga Peralatan Dapur di Rumdin...

Juru Masak Sampai Satpol PP Curi Sembako Hingga Peralatan Dapur di Rumdin Bobby Nasution

HOLOPIS.COM, SUMUT – Polrestabes Medan mengungkap pelaporan kasus pencurian yang dilakukan di rumah dinas Wali Kota Medan, Bobby Nasution beberapa waktu lalu.

Kasat Reskrim Polrestabes Medan Kompol Jama Kita Purba menjelaskan, pelaku yang ternyata juru masak hingga petugas Satpol PP itu sudah beberapa kali melakukan pencurian berupa sembako. Hal itu terungkap setelah pelapor bernama Muhammad Sorimuda Pane curiga dengan kondisi stok sembako yang berkurang drastis.

“Di akhir bulan kemarin, tepatnya di tanggal 26 April sekira pukul 2 sore, pelapor melakukan pengecekan terhadap stok sembako yang ada di gudang, namun karena ada kecurigaan ‘lo ini kenapa stok ini kok berkurang’,” kata Jama dalam keterangannya pada Minggu (26/5) seperti dikutip Holopis.com.

Pelapor pun langsung memeriksa rekaman CCTV untuk memastikan kecurigaan berkurangnya stok sembako. Dari rekaman itu, 2-3 orang yang mencurigakan. Berbekal rekaman CCTV itulah kemudian pelapor langsung mengajukan laporan pencurian ke pihak kepolisian.

Penerbit Iklan Google Adsense

“Kerugian dari pelapor ya menerangkan di situ ada beberapa item sembako, sehingga kalau kerugian dari pelapor lebih kurang Rp 3 juta-an,” ungkapnya.

Selain mencuri sembako, para pelaku juga disebut mencuri sejumlah peralatan dapur. Namun Jama tidak menjelang apa saja alat dapur yang dicuri tersebut.

“Ada beberapa perabot alat-alat dapur (selain sembako yang dicuri),” tutupnya.

Ketiga tersangka itu diketahui adalah juru masak di rumah dinas Walkot Bobby, inisial EN dan AS merupakan petugas Satpol PP. Sementara AD merupakan suami dari EN.

“Ketiganya dijerat Pasal 363 KUHP. Pasal 363 KUHP adalah pencurian dengan pemberatan,” pungkasnya.

Temukan kami juga di Google News

Baca Juga :

BERITA LAINNYA

Kejagung Sita 5 Lahan dan Bangunan Milik dan Terafiliasi Tersangka Korupsi Timah Harvey Moeis

Penyidik Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus (Jampidsus) Kejaksaan Agung (Kejagung) menyita 5 (lima) bidang lahan dan atau bangunan.

Hakim Agung Gazalba Saleh Kembali Ngandang

Hakim Agung nonaktif Gazalba Saleh kembali berstatus terdakwa gratifikasi dan tindak pidana pencucian uang (TPPU) dan dijebloskan ke Rutan Kelas IA Jakarta Timur.

Jokowi Optimis Prabowo Mampu Kelola Keuangan Negara dengan Baik

Presiden Jokowi (Joko Widodo) memberikan wanti-wanti kepada BPK dan sejumlah lembaga negara untuk bersiap untuk transisi pemerintahan di bulan Oktober mendatang.

KPK Tetapkan 2 Tersangka Korupsi Proyek Shelter Tsunami NTB

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menetapkan dua tersangka korupsi dugaan Pembangunan Tempat Evakuasi Sementara (TES) ...

Polda Jabar Girang Putusan Praperadilan Pegi Setiawan Tak Bahas Ganti Rugi

Polda Jabar mengaku hanya bisa pasrah dengan putusan Hakim Tunggal PN Bandung atas gugatan praperadilan Pegi Setiawan.

Mahfud Md Sebut Orang yang Tak Terima Hasil Pemilu Tidak Beradab

Mantan Menko Polhukam Mahfud MD menyinggung adanya pihak yang masih tidak terima dengan hasil Pilpres 2024.
Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024 - 2029
Sudaryono

HOLOPIS FEEDS