Sekjen PDIP Hargai Keputusan Bobby Nasution Hijrah ke Gerindra

0 Shares

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menegaskan bahwa pihaknya menghormati apa yang telah menjadi keputusan Bobby Nasution untuk pindah ke Partai Gerindra.

Hasto menyebut bahwa setiap warga negara Indonesia dijamin oleh undang-undang untuk diberikan kebebasan berpolitik.

- Advertisement -Hosting Terbaik

“Setiap warga negara oleh konstitusi memiliki hak untuk berserikat dan berkumpul termasuk mau bergabung ke partai politik mana,” kata Hasto dalam keterangannya pada Rabu (22/5) seperti dikutip Holopis.com.

“PDI Perjuangan menghormati pilihan-pilihan untuk bergabung di dalam partai politik tersebut,” lanjutnya.

- Advertisement -

Meski begitu, Hasto kemudian malah berbicara bahwa ada sejumlah tipikal orang yang bergabung dengan dasar idealisme atau kepentingan praktis.

“Ada yang bergabung karena idealisme, ada yang bergabung karena kepentingan-kepentingan praktis kekuasaan,” ucapnya.

Sebelumnya diberitakan, Bobby Nasution resmi menjadi kader Partai Gerindra, dengan mengantongi KTA (Kartu Tanda Anggota) yang diterimanya di Kantor DPP Partai Gerindra Sumatera Utara (Sumut), Senin (20/5). Wali Kota Medan itu, juga memohon doa dan dukungan dari seluruh kader Gerindra.

“Alhamdulillah bismillahirrahmanirrahim, saya per hari ini langsung menjadi kader partai Gerindra. Alhamdulillah pendaftaran ini langsung diterima oleh DPD Partai Gerindra Sumut,” kata Bobby.

“Sebagai kader saya mohon doa dan dukungan kepada dukungan. Seluruh kader Gerindra mudah-mudahan ini saya yang baru menjadi kader bisa membawa Gerindra menjadi semakin tinggi di Sumut dan di mata nasional dan internasional,” sambungnya.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
0 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

holopis