HOLOPIS.COM, JAKARTA – Belum lama ini, Titkok dibuat heboh dengan video viral seorang wanita yang menertawakan emak-emak sedang melihat poster film di bioskop. Bukan karena lucu dan menghibur, video itu justru viral karena netizen geram melihat si pemilik akun.
Pemilik akun itu terkesan mengejek ibu-ibu yang melihat poster film dengan konsentrasi. Akun @lovinbrunette itu juga menggunakan sound yang terkesan mengejek tingkah ibu itu aneh dan seperti berasal dari planet lain.
Alhasil, tersebar sebuah surat yang mengatakan bahwa yang wanita itu dipecat dari pekerjaannya sebagai SPG di Honda Mitra Sejati Bogor.
“Meskipun kejadian tersebut di luar area dan jam kerja yang bersangkutan, tetapi kami tegaskan bahwa hal seperti itu tidak dapat kami tolerir karena tidak sesuai dengan visi dan misi perusahaan,” demikian pernyataan dari Mitra Sehati Jaya, dikutip Holopis.com, Jum’at (17/5).
Dijelaskan bahwa wanita itu sudah tak lagi aktif bekerja, dan tak lagi menjadi tanggung jawab perusahaan.
“Yang bersangkutan sudah tidak aktif bekerja di Honda Mitra Sehati Bogor,” lanjutnya.
Reaksi Netizen
Netizen pun beramai-ramai memberikan pendapat mereka terkait pemecatan wanita viral itu. Ada yang beranggapan seharusnya ia tak langsung dipecat karena satu video viral dan kesalahan.
“Diberi pelajaran dipermalukan/viral sih udah cukup. Nggak sampe pemecatan juga sih,” kata @kevinluthfi.
Namun ada juga yang setuju karena syarat dalam bekerja si sebuah tempat adalah memiliki sikap yang baik.
“Loker harusnya syarat good attitude juga bukan hanya good looking,” kata @lutfie_martdiana.
Gimana nih menurut Sobat Holopis?