Tips Menggosok Gigi yang Benar, Begini!

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Mulut serta gigi akan terjaga kesehatannya jika kita bisa menggosok gigi yang benar. Berikut tipsnya!

Sebelumnya, perlu diketahui bahwa meski sudah rutin menggosok gigi dua kali sehari, namun sebenarnya tidak lah cukup. Terkadang kita suka menyikat gigi dengan sembarang atau bahkan terburu-buru, hal itu tentu membuat mulut tidak baik.

Maka dari itu, sobat Holopis perlu mengetahui cara menggosok gigi dengan baik dan benar. Berikut ini 5 cara menggosok gigi yang benar, sebagaimana dikutip Holopis.com dari Alodokter.

1. Awali dari seluruh geraham

Setelah sikat gigi yang digunakan sudah dalam keadaan terisi odol secukupnya, gosok bagian luar gigi geraham pada perbatasan gusi dan gigi dengan gerakan memutar selama kira-kira 20 detik.

Setelah itu, gosok gigi geraham dari atas ke bawah, mulai dari batas gusi hingga ujung gigi, untuk menghilangkan plak dan sisa makanan di permukaan dan sela-sela gigi. Lakukan selama 20 detik.

Lakukan kedua gerakan tersebut pada semua bagian luar gigi geraham, baik sisi atas maupun bawah. Setelah itu, ulangi langkah yang sama pada bagian dalam gigi geraham.

2. Sikat gigi bagian depan

Setelah gigi geraham selesai disikat, kemudian arahkan sikat ke gigi depan bagian luar. Gerakkan sikat gigi secara melingkar dan perlahan hingga semua permukaan gigi depan terkena, agar sisa makanan dan plak yang menempel dapat tersapu.

Setelah itu, gosok bagian dalamnya dengan gerakan vertikal (ke atas dan ke bawah) atau seperti sedang mencangkul, baik pada deretan yang atas maupun bawah. Ulangi cara menggosok gigi ini sebanyak 2–3 kali pada masing-masing sisi.

3. Sikat permukaan mengunyah

Permukaan mengunyah gigi geraham ukurannya lebar dan agak cekung, sehingga memungkinkan makanan untuk menempel di sana. Sikat permukaan gigi ini dengan gerakan memutar agar sisa makan agar sisa makanan bisa terangkat.

4. Sikat area lidah dan sisi dalam pipi

Setelah semua gigi tersikat, jangan lupa untuk menyikat permukaan lidah dan sisi dalam pipi dengan sikat gigi atau sikat lidah. Sisa makanan dan bakteri penyebab bau mulut mungkin menempel pada area ini, sehingga Anda perlu menyikatnya juga secara lembut.

5. Bersihkan sela gigi dengan benang gigi

Agar perawatan gigi dan mulut maksimal, Anda disarankan untuk lanjut membersihkan gigi menggunakan benang gigi. Benang gigi mampu mengangkat sisa makanan yang mungkin masih terselip di sela-sela gigi yang sempit dan tidak terjangkau oleh sikat gigi.

Ruang Mula

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Tak Sekadar Aroma, Daun Pandan Juga Bisa Bikin Cantik

Dikenal karena aroma khasnya yang harum, daun pandan bukan hanya menambah kelezatan hidangan, tetapi juga memiliki berbagai manfaat bagi kecantikan dan kesehatan.

4 Tanda Demam yang Harus Diperiksa ke Dokter

Demam adalah respons tubuh terhadap infeksi atau kondisi medis lainnya, dan seringkali dapat menjadi tanda bahwa tubuh sedang berjuang melawan penyakit.

Resmikan RS Khusus, Jokowi Harap Bisa Tekan Angka Kematian Ibu dan Anak

Presiden Jokowi (Joko Widodo) menaruh harapan besar dengan telah diresmikannya Gedung Pelayanan Kesehatan Ibu dan Anak di Rumah Sakit Wahidin Sudirohusodo, Kota Makassar, Provinsi Sulawesi Selatan.
Prabowo Gibran 2024 - 2029

Berita Terbaru