Menpora Dito Berpesan Timnas U-23 Indonesia Jangan Remehkan Guinea

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Timnas U-23 Indonesia akan melakoni laga playoff Olimpiade Paris 2024 kontra Guinea, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI Dito Ariotedjo pun berpesan, skuad Garuda Muda untuk tidak memandang sebelah mata lawannya tersebut.

Seperti yang telah kita ketahui bersama, bahwa laga playoff Olimpiade Paris 2024 antara Indonesia vs Guinea akan berlangsung pada Kamis (9/5) malam WIB.

Laga tersebut jadi penentuan kelolosan Timnas U-23 Indonesia ke Olimpiade Paris 2024, selepas gagal merangkul posisi tiga Piala Asia U-23 2024 lalu usai dikalahkan Irak.

Terkait hal ini, Menpora Dito menyampaikan bahwa pihaknya tetap terus menjalin komunikasi dengan para punggawa Timnas, dan juga berpesan untuk tidak memandang sebelah mata pertandingan nanti.

“Pastinya kalau saya pantau, kita komunikasi, kawan-kawan atlet dan juga seluruh ofisial dan pelatih optimistis ya. Bahkan, kita lihat juga pelatih dari Guinea juga statement. Tapi ini tidak bisa dipandang sebelah mata,” ungkap Menpora Dito, sebagaimana informasi yang dikutip Holopis.com.

Lebih lanjut, Menpora Dito juga sejatinya sadar akan kendala yang kini tengah menghantui Timnas U-23 Indonesia, dimana sejumlah pemain inti skuad Garuda Muda terancam absen.

Meski begitu, Menpora Dito menyampaikan bahwa saat ini pihaknya masih berupaya untuk menjalin komunikasi dengan sejumlah pihak terkait, baik dengan PSSI maupun pihak lainnya.

“Nah, Pak Ketum Erick Thohir sedang mengusahakan dua pemain yang main di klub lagi diupayakan tetap bermain di laga esok. Kita doakan dan support juga seperti kemarin,” ujarnya lagi.

“Alhamdulillah kemarin sampai hari ini Dubes Jepang, bersama Kemenpora Jepang, dan federasinya telah melakukan komunikasi. Saya sedang menunggu hasil dari federasi Jepang dan PSSI,” tambahnya.

“Pasti lah pemerintah bersama PSSI dan juga bersama seluruh federasi olahraga. Kami selalu berjalan berdampingan dan bekerja sama dalam mempersiapkan prestasi Indonesia dan contohnya di pertandingan ini. Apa yang bisa buat kita lakukanlah,” lanjutnya.

Temukan kami juga di Google News
  • Baca Juga

Olimpiade Paris 2024 Resmi Dibuka, Api Balon Udara Menyala

Olimpiade Paris 2024 resmi dibuka dengan ditandai api menyala dari sebuah balon udara raksasa.

Indonesia Sekapal dengan India dan Iran di Opening Ceremony Olimpiade Paris 2024

Opening ceremony Olimpiade Paris 2024 telah berlangsung, seluruh kontingen dari setiap negara melakukan defile di atas kapal. Indonesia sendiri rupanya satu kapal dengan dua negara lain yakni India dan Iran.

Kenapa Yunani Selalu Jadi Negara Pertama yang Muncul Saat Opening Ceremony Olimpiade?

Saat upacara pembukaan Olimpiade berlangsung, salah satu tradisi yang paling mencolok adalah penampilan negara Yunani sebagai negara pertama yang memasuki stadion.

Netizen Puji Pakaian Atlet Indonesia di Pembukaan Olimpiade Paris 2024 Karya Didit Prabowo

Pakaian atlet Indonesia untuk pembukaan Olimpiade Paris 2024 akhirnya dirilis ke media sosial.

Opening Ceremony Olimpiade Paris 2024 Berlangsung Tengah Malam Nanti

Di Paris, opening ceremony Olimpiade Paris 2024 akan dimulai pada Jum’at 26 Oktober 2024. Bagaimana dengan waktu Indonesia?
Presiden dan Wakil Presiden 2024 - 2029
Sudaryono Jateng Satu
Olimpiade

BERITA TERBARU

Piala Presiden 2024 : Persija dan Madura United Kompak Kena Bantai

Laga pamungkas Grup B Piala Presiden 2024 telah rampung seluruhnya, pada Jumat (26/7) sore hingga malam WIB. Diawali oleh Arema FC vs Madura United dan dilanjutkan Bali United vs Persija.