HOLOPIS.COM, JAKARTA – Manajer Arsenal Mikel Arteta mengungkapkan bahwa suasana ruang ganti sesaat kalah atas Bayern Munchen penuh dengan kekecewaan. Hal itu terjadi, karena tuntas sudah perjuangan The Gunners di Liga Champions musim ini.
Sebelumnya diketahui, pertandingan leg kedua perempat final Liga Champions berlangsung di Allianz Arena, Kamis (18/4) dini hari tadi WIB.
Arsenal dan Bayern Munchen sama-sama mengusung misi kemenangan di laga tersebut, sebab pada leg pertama sebelumnya laga berakhir imbang dengan skor 2-2 di Stadion Emirates.
Pada leg kedua di Allianz Arena, Arsenal sejatinya tetap memegang dominasi penguasaan bola, namun nasib berkata lain.
Satu-satunya gol kemenangan Joshua Kimmich untuk Bayern Munchen, membuat mimpi Arsenal untuk melangkah lebih jauh lagi di Liga Champions sirnah seketika.
Menatap hasil tersebut, Manajer Mikel Arteta mengungkapkan bahwa suasana ruang ganti Arsenal sesaat pertandingan tidak lah kondusif.
“Sekarang ini ruang ganti patah hati dan sangat kecewa. Saya tidak dapat menemukan kata-kata yang tepat untuk membangkitkan mereka, saya harap saya bisa,” ungkap Arteta, seperti dikutip Holopis.com.
“Kami sudah mencoba melawan sebuah tim yang memiliki banyak pengalaman. Sepanjang duel, jaraknya sangat kecil. Ada momen-momen ketika kami lebih baik, tapi kami memberi mereka golnya dan itu adalah sebuah keuntugan besar untuk diberikan,” sambungnya.
“Hari ini anda bisa melihat margin errornya nol. Kami membuat kesalahan besar saat bertahan di kotak penalti dan kami kebobolan,” tambahnya.
“Setelah itu, kami berusaha dengan berbagai cara yang berbeda, tapi tetap sulit,” lanjutnya.
“Sekarang waktunya untuk tetap dekat dan mendukung para pemain karena mereka adalah orang yang sudah membawa kami dalam perjalanan ini,” imbuhnya.