HOLOPIS.COM, JAKARTA – Tim hukum Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (AMIN) mengikuti jejak pihak Ganjar Pranowo yang berencana menghadirkan seorang pejabat negara dalam sidang sengketa Pilpres 2024.
Setelah sebelumnya pihak TPN mengklaim bakal menghadirkan seorang Kapolda sebagai saksi dalam sidang, kali ini pihak Anies Baswedan sesumbar bakal menghadirkan pejabat negara sekelas menteri untuk hadir dalam persidangan.
“Nanti pada waktunya kami akan mengajukan kepada majelis (hakim) konstitusi untuk menghadirkan beberapa pejabat yang kami mintakan nanti,” kata Ketua Tim Hukum AMIN, Ari Yusuf Amir dalam pernyataannya yang dikutip Holopis.com, Rabu (27/3).
Mengenai siapa sosok menteri yang akan dihadirkan tersebut, Yusuf pun menyinggung dua nama menteri yakni Sri Mulyani dan Tri Rismaharini yang diklaim bakal bersaksi dalam proses sidang sengketa.
“Bagaimana, misalnya, menteri keuangan (bersaksi tentang) penggunaan anggaran negara kita, menteri sosial (tentang) penyaluran bansos-bansos kita,” klaimnya.
Yusuf kemudian menyebut, keputusan untuk menghadirkan para menteri tersebut sepenuhnya ada di tangan majelis hakim.
“Itu keputusannya pada majelis nanti menerima atau tidak. Karena kami tidak punya kemampuan menghadirkan menteri-menteri tersebut,” ucapnya.
Yusuf mengklaim, keterangan para menteri itu bakal membuka cerita serta fakta yang ada terkait pengerahan sumber daya negara yang diklaim untuk memenangkan pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
“Itu penting sekali sebetulnya supaya masyarakat tahu dan kita betul-betul bisa memahami secara utuh,” klaimnya.
Bank Indonesia (BI) mencatat adanya capital outflow atau aliran modal asing keluar yang cukup deras…
Liverpool kokoh di puncak klasemen Liga Inggris 2024/2025 pasca laga Boxing Day, diikuti Arsenal yang…
Cleveland Cavaliers nampaknya masih terlalu tangguh bagi Denver Nuggets, pada lanjutan NBA kali ini Donovan…
Bank Indonesia (BI) telah mengumumkan jadwal Rapat Dewan Gubernur (RDG) Bulanan selama 1 (satu) tahun…
JAKARTA - Rakaman video dashcam tampak memperlihatkan detik-detik insiden kecelakaan yang menimpa seorang warga pengguna…
Kementerian Keuangan (Kemenkeu) bersama Bank Indonesia (BI) menggelar rapat koordinasi (rakor) tahunan yang rutin dilakukan…