HOLOPIS.COM, JAKARTA – Pada mudik Lebaran tahun 2024 ini, Polres Metro (Polrestro) Jakarta Timur (Jaktim) akan membuka layanan penitipan kendaraan untuk warga yang hendak berpulang kampung.

Menariknya, layanan penitipan kendaraan tersebut tidak hanya terpusat di Polres saja, namun juga berlaku di setiap Polsek yang ada.

Dalam hal ini, Kombes Pol Nicolas Ary Lilipaly selaku Kapolres Metro Jaktim, menerangkan bahwa layanan tersebut merupakan bentuk komitmen untuk menjaga keamanan selama periode mudik dan libur Lebaran 2024.

“Bagi masyarakat yang ingin mudik, namun bingung mau titip kendaraannya, bisa di kami,” ungkap Nicolas, sebagaimana informasi yang dikutip Holopis.com.

Nicolas juga menjelaskan bahwa layanan penitipan kendaraan tersebut dibuka secara gratis bagi masyarakat yang hendak pulang kampung.

Lebih lanjut, Nicolas menjelaskan bahwa layanan penitipan kendaraan ini juga merupakan bagian dari instruksi Kapolda Metro Jaya, Irjen Karyoto untuk menjaga keamanan daripada kendaraan tersebut.

“Layanan ini juga diberikan dalam rangka mengantisipasi tindakan kejahatan saat rumah ditinggal mudik sang pemilik,” tambahnya.

Ada pun syarat bagi masyarakat yang hendak menitipkan kendaraannya, cukup membawa STNK serta BPKB kendaraannya saja, itu berlaku baik untuk motor maupun mobil.

Lokasi Penitipan Kendaraan yang Disediakan Polres Metro Jakarta Timur

– Polsek Cipayung

– Polsek Cakung

– Polsek Kramat Jati

– Polsek Pasar Rebo

– Polsek Jatinegara

– Polsek Pulo Gadung

– Polsek Duren Sawit

– Polsek Ciracas

– Polsek Matraman

– Polsek Makasar

– Polres Metro Jakarta Timur