HOLOPIS.COM, PAPUA – KKB Papua kembali berulah dengan melakukan penyerangan terhadap aparat kepolisian hingga meninggal dunia.
Kabid Humas Polda Papua, Kombes Ignatius Benny Ady Prabowo mengatakan, setidaknya ada dua anggota kepolisian yakni Bripda Arnaldobert dan Bripda Sandi Defrit yang tewas saat diserang KKB di Kabupaten Paniai, Papua Tengah.
“Kami kehilangan dua personel serta dicurinya 2 pucuk senpi AK47,” kata Benny dalam pernyataannya yang dikutip Holopis.com, Rabu (20/3).
Benny kemudian menjelaskan bahwa kejadian berlangsung di Distrik Baya Biru, Paniai, sekira pukul 08.00 WIT pagi tadi. Dimana target sasaran mereka adalah anggota polisi yang bertugas mengamankan area helipad 99.
“Kejadian bermula saat personel kami sedang melakukan pengamanan di Helipad 99, tiba-tiba dari arah timur terdengar beberapa kali tembakan,” jelasnya.
Dia menegaskan, pihak aparat bakal mengejar kelompok kriminal yang telah melakukan aksi penembakan ini. Pelaku diduga adalah anggota KKB pimpinan Aibon Kogoya.
“Kami akan mengejar pelaku atau kelompok yang bertanggung jawab atas aksi ini. Mereka akan diproses sesuai dengan hukum yang berlaku,” imbuhnya.