Mendag Zulhas Ungkap Penyebab Harga Cabai Sering Melambung Naik

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan alias Zulhas menyoroti harga cabai di Indonesia yang kerap kali melambung tinggi. Dia pun beralasan, bahwa fluktuasi harga cabai dikarena faktor cuaca.

“Ada tapi belum banyak jadi bergantung pada cuaca. Kalau hujannya terus menerus lebat ya panennya gagal. Kalau panennya gagal suplai sedikit permintaan banyak harganya naik,” kata Zulhas dalam keterangannya yang dikutip Holopis.com, Minggu (17/3).

Melihat hal tersebut, Zulhas pun memandang Indonesia perlu untuk mengembangkan sistem pertanian yang tidak terpengaruh oleh cuaca, yang dalam hal ini adalah sistem pertanian green house.

“Memang harus mengembangkan pertanian terutama cabai yang tidak begitu terpengaruh dengan cuaca,” ujarnya.

Mendag pun berharap, Kementerian Pertanian atau lembaga terkait lainnya dapat mengembangkan sistem pertanian tersebut, terutama untuk cabai agar produksimya tidak terpengaruh dengan cuaca.

Selain cabai, Zulhas juga menyoroti harga beras yang masih tinggi, khususnya beras lokal. Dia pun menyebut, masih bertahannya harga beras di level atas lantaran masih menunggu panen raya.

Namun ia menegaskan, pasokan beras di Indonesia sejauh ini masih cukup untuk memenuhi kebutuhan masyatakat.

“Walau sudah enggak naik, tapi belum turun harganya. Tapi lain-lain ketersediaannya cukup,” ujarnya.

Sementara untuk harga sebagian komoditas pangan lainnya, seperti telur ayam dan daging ayam terpantau mulai menurun. Telur misalnya, kini berkisar di harga Rp29 ribu – Rp31 ribu. Kemudian daging ayam Rp39 ribu-Rp40 ribu, dan jagung pakan ternak berada di harga Rp5 ribuan.

Temukan kami juga di Google News
  • Baca Juga

Gubrak! Satgas Amankan Barang Impor Ilegal Senilai Rp 40 Miliar

Satuan Tugas atau Satgas Barang Impor Ilegal mengungkap hasil kerjanya setelah resmi dibentuk pada pekan lalu. Hasil kinerja itu diungkap oleh Mendag, Zulkifli Hasan.

Wamendag Jerry Dorong Perluasan Pasar ke Rusia

Wakil Menteri Perdagangan (Wamendag) RI, Jerry Sambuaga terus mendorong perluasan pasar produk-produk Indonesia ke negara di luar Asia, seperti Rusia.

Akhirnya Satgas Impor Ilegal Resmi Dibentuk, Efektif Kerja Pekan Depan

Menteri Perdagangan (Mendag), Zulkifli Hasan meresmikan pembentukan Satuan Tugas (Satgas) Pengawasan Barang Tertentu yang Diberlakukan Tata Niaga Impor atau Satgas Impor Ilegal.

Peringati Hari Game Nasional, Pemerintah Siap Promosikan 8 Game Karya Anak Bangsa

Kementerian Perdagangan (Kemendag) akan membantu sejumlah game nasional yang merupakan karya pengembang game di Tanah Air.

Fix! Harga MinyaKita Naik Jadi Rp 15.700 per Liter

Pemerintah melalui Kementerian Perdagangan (Kemendag) bakal resmi menaikan Harga Eceren Tertinggi (HET) MinyaKita, dari yang sebelumnya berada di angka Rp 14.000 per liter menjadi Rp 15.700 per liter.
Presiden dan Wakil Presiden 2024 - 2029
Sudaryono Jateng Satu
Olimpiade

BERITA TERBARU

Piala Presiden 2024 : Persija dan Madura United Kompak Kena Bantai

Laga pamungkas Grup B Piala Presiden 2024 telah rampung seluruhnya, pada Jumat (26/7) sore hingga malam WIB. Diawali oleh Arema FC vs Madura United dan dilanjutkan Bali United vs Persija.