BerandaNewsRagamAwas Macet! Simak Tanggal Mudik Lebaran Warga Jabodetabek

Awas Macet! Simak Tanggal Mudik Lebaran Warga Jabodetabek

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Mayoritas warga kawasan aglomerasi Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi (Jabodetabek) bakal berangkat mudik pada H-3 Lebaran Idul Fitri 2024.

Proyeksi terkait waktu keberangkatan para pemudik dari Jabodetabek itu berdasarkan hasil survei yang dilakukan oleh Badan Kebijakan Transportasi (BKT) Kementerian Perhubungan (Kemenhub).

Kepala BKT, Robby Kurniawan menjelaskan, khusus masyarakat di Jabodetabek yang memilih berangkat mudik pada H-4 lebaran Idulfitri, atau 6 April 2024 sebanyak 5,2 juta orang. Kemudian H-3 sebanyak 4,13 juta orang, dan H-2 3,78 orang.

“Preferensi masyarakat Jabodetabek berpergian dimulai H-4 ini yang paling tinggi, disusul dengan H-3 dan H-2,” ujar Robby dalam konferensi pers secara virtual yang dikutip Holopis.com, Minggu (17/3).

Penerbit Iklan Google Adsense

Sementara itu, preferensi masyarakat secara nasional memilih melakukan mudik di H-2 lebaran Idulfitri atau pada 8 April 2024 mencapai 26,6 juta orang. Selanjutnya disusul di H-4 sebanyak 23,2 juta orang dan H-3 sebanyak 23,1 juta orang.

Adapun untuk arus balik, mayoritas masyarakat memilih waktu pulang pada H+3 lebaran Idulfitri, yakni pada Minggu 14 April 2024 yang sebanyak 40,99 juta orang.

Menurut mereka, hari tersebut merupakan hari yang tepat untuk perjalanan balik karena menjadi hari terakhir libur sebelum kembali bekerja pada Senin 15 April 2024.

Robby mengatakan, rata-rata masyarakat yang menjadi responden survei memilih waktu mulai berangkat Mudik Lebaran maupun balik yakni pada pukul 07.00 – 10.00 WIB.

Kemenhub memperkirakan, sebanyak 71,7 persen masyarakat atau 193,6 juta orang bakal berpergian saat periode libur Lebaran Idul Ftri 2024. Angka itu naik signifikan dibandingkan tahun 2023 yang sebesar 45,6 persen atau 123,8 juta orang.

Temukan kami juga di Google News
BERITA LAINNYA

Lakalantas : Mantan Anggota DPRD Fraksi PKS Meninggal Tabrakan dengan Polisi

HOLOPIS.COM, MAGETAN - Kecelakaan lalu lintas sama-sama pengendara sepeda motor hingga berakibat fatal terjadi di Magetan, Jawa Timur, (5/7). Sepeda motor yang satu dikemudikan...

Guru Besar IPB Yakin Program Makan bergizi Prabowo Bisa Berjalan Mulus

Guru Besar Institut Pertanian Bogor (IPB), Rachmat Pambudy meyakini program makan bergizi yang bakal terlaksana pada pemerintahan presiden terpilih, Prabowo Subianto dapat berjalan mulus.

Mengenal Dr. Firmanto, Menantu Otto Hasibuan yang jadi Profesor Kehormatan Unissula

Menantu dari Otto Hasibuan, seorang tokoh hukum terkemuka, dan suami dari Putri Hasibuan ini tidak hanya dikenal karena prestasi akademiknya, tetapi juga gaya hidupnya yang inspiratif.

Seragam Olimpiade 2024 Tim Garuda Karya Didit Prabowo Rilis, Netizen Kagum dan Lega

Seragam Indonesia untuk Olimpiade Paris 2024 akhirnya sudah dirilis. Desain kaos, jaket, serta tas yang nantinya akan dikenakan para atlet tanah air di Prancis adalah hasil karya dari desainer kenamaan, Didit Hediprasetyo, putra dari presiden terpilih Prabowo Subianto.

Ada Mokoland Show di Mal Ciputra Jakarta, Cocok Buat Isi Liburan Sekolah

Untuk menghibur pengunjung khususnya anak-anak yang sedang libur sekolah, Mal Ciputra Jakarta bekerjasama dengan PT Adinata Melodi Kreasi selaku pemegang lisensi Disney pertama di Indonesia menggelar acara Mokoland

Banjir Rendam Pemukiman Warga Di Kabupaten Sidenreng Rappang

Bencana banjir melanda sejumlah pemukiman warga yang ada di Kabupaten Sidenreng Rappang, Provinsi Sulawesi Selatan.
Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024 - 2029
Sudaryono

HOLOPIS FEEDS