Sabtu, 21 September 2024
Sabtu, 21 September 2024

Liverpool Bungkam Burnley 2-0, Salah dkk Naik Tahta

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Liverpool berhasil mengandaskan perlawanan Burnley, dengan skor 2-0 tanpa balas pada laga Boxing Day Liga Inggris. Mohamed Salah dkk pun sukses naik tahta ke puncak klasemen usai kemenangan tersebut.

Sebelum itu, perlu diketahui bahwa pertandingan antara Burnley vs Liverpool digelar di Stadion Turf Moor, Rabu (27/12) dini hari WIB.

Liverpool meski bukan tuan rumah, mereka berhasil mendominasi penguasaan bola. The Reds pun sukses menciptakan gol cepat di menit enam melalui torehan Darwin Nunez.

Pasca gol, pertandingan berjalan sengit. Upaya serangan pun terus dilakukan Liverpool untuk bisa menggandakan skor. Namun, rapatnya pertahanan Burnley membuat The Reds kesulitan menciptakan peluang. Babak pertama ditutup dengan skor 0-1 untuk keunggulan Liverpool.

Pada babak kedua, Liverpool langsung tancap gas sejak awal pertandingan, peluang berbahaya langsung mereka ciptakan.

Intensitas serangan pun meningkat menghujani jantung pertahanan Burnley. Di sisi lain, tim tuan rumah juga tampil disiplin merapatkan barisan pertahanannya, dan sesekali melakukan serangan balik.

Liverpool kemudian melakukan pergantian tiga pemain sekaligus, dengan harapan untuk bisa menggandakan kedudukan skor.

Namun, Liverpool tetap belum berhasil menciptakan angka, walaupun peluang terus merka lakukan.

Manajer Jurgen Klopp akhirnya memasukan Diogo Jota menggantikan Darwin Nunez, dan masuknya pemain Portugal itu tidak sia-sia.

Diogo Jota sukses mencetak gol di menit 90, sehingga membawa Liverpool unggul 2-0. Hingga peluit panjang dibunyikan, skor tetap dan tak berubah. Alhasil, The Reds berhak mendapatkan tiga poin sempurna di laga tersebut.

Dengan demikian, hasil kemenangan tersebut membawa Liverpool naik tahta ke puncak klasemen Liga Inggris, dengan mengoleksi 42 poin, dalam 19 pertandingan.

Diikuti Arsenal di posisi dua dengan 40 poin, yang masih belum bermain di Boxing Day Liga Inggris kali ini, dimana The Gunners dijadwalkan tanding melawan West Ham United pada Jumat (29/12) dini hari WIB.

Sementara itu, Burnley masih terpaku di zona merah, kini mereka ada di posisi 19 klasemen sementara Liga Inggris, dengan mengoleksi 11 poin.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Anthony Ginting Pasrah Angkat Koper dari China Open 2024

Anthony Ginting harus terhenti langkahnya di perempat final China Open 2024 usai menerima kekalahan, ia pun pasrah atas hasil tersebut.

Al Nassr Sikat El Ettifaq 3-0, Debut Manis Pioli dengan Cristiano Ronaldo Cs

Al Nassr berhasil meraih hasil positif di laga debut pelatih Stefano Pioli, dimana Cristiano Ronaldo cs mampu menang dengan skor 3-0 tanpa balas.

Rekap Hasil Perempat Final China Open 2024 : Ginting Keok, Jojo hingga Fikri/Daniel ke Semifinal

Tuntas sudah seluruh pertandingan perempat final China Open 2024, dimana dari lima wakil Indonesia yang turun, tiga diantaranya sukses memeluk kemenangan. Simak hasil selengkapnya di artikel ini.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru