BerandaNewsOlahragaBWF World Tour Finals 2023 : Gregoria Akui Gak Main Baik Lawan...

BWF World Tour Finals 2023 : Gregoria Akui Gak Main Baik Lawan Tai Tzu Ying

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Gregoria Mariska Tunjung harus kandas di tangan wakil China Taipei, Tai Tzu Ying di laga perdana BWF World Tour Finals 2023. Gregoria mengaku kekalahan itu salah satunya diakibatkan dirinya yang terlalu berhati-hati dalam bermain.

Sebelumnya diketahui, dalam pertandingannya di Hangzhou Olympic Sports Centre Gymnasium, pada Rabu (13/12), Gregoria Mariska Tunjung kalah dua set langsung dari Tai Tzu Ying, dengan skor 18-21 dan 17-21.

Pasca pertandingan, Gregoria kemudian mengakui bahwa kekalahannya atas Tai Tzu Ying itu karena dirinya yang kurang bermain lepas saat bertanding.

“Selain Tai Tzu Ying yang bermain bagus, tapi saya rasa, saya bermain terlalu hati-hati dan terlalu banyak berpikir mau main seperti apa untuk mencari celah lawan,” ungkap Gregoria, sebagaimana informasi yang dikutip Holopis.com, Rabu (13/12).

Penerbit Iklan Google Adsense

“Hal kecil seperti ini yang berdampak besar pada pertandingan tadi,” tambahnya.

Lanjutnya, Gregoria juga mengakui dirinya sempat merasa tegang, namun kondisi itu hilang setelah laga telah berjalan.

“Tegang ada, tapi saat game sudah berjalan, hal itu sudah tidak saya rasakan. Adaptasi dengan lapangan juga sudah berjalan baik di awal, hanya di tengah-tengah laga memang akhirnya saya banyak melakukan kesalahan sendiri,” ujarnya lagi.

Selain itu, Gregoria juga ingin di laga berikutnya, dirinya bisa lebih tenang lagi dalam bermain.

“Di pertandingan selanjutnya, saya harus lebih tenang lagi,” imbuhnya.

Sebagai informasi tambahan, hasil kekalahan itu sekaligus memperpanjang tren buruk Gregoria atas Tai Tzu Ying, tercatat, Gregoria gagal menang dalam sembilan pertemuan terakhirnya.

Sementara itu, setelah laga melawan Tai Tzu Ying, Gregoria sudah ditunggu dua laga berat lainnya, yakni melawan An Se Young dan Kim Ga Eun.

Temukan kami juga di Google News
BERITA LAINNYA

Argentina Tim Pertama Lolos Semifinal Copa America 2024

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Timnas Argentina jadi tim pertama yang berhasil melangkah ke babak semifinal Copa America 2024. Pencapaian itu didapat usai mampu melewati hadangan...

Jadwal Perempat Final Euro 2024 Malam Ini : Spanyol vs Jerman, Portugal vs Prancis

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Babak perempat final Euro 2024 siap bergulir, dua duel sengit pun akan tersaji seperti Spanyol vs Jerman dan Portugal vs Prancis....

Link Live Streaming Argentina vs Ekuador di Perempat final Copa America 2024

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Duel antara Argentina vs Ekuador akan tersaji di laga perdana babak perempat final Copa America 2024. Berikut ini link live streaming...

Indonesia Pastikan Kunci Status Juara Umum ASEAN University Games 2024!

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Indonesia telah pasti mengunci status juara umum di ASEAN University Games 2024 (AUG 2024), dengan meraih medali emas terbanyak. Kepastian Indonesia mengunci...

ASEAN University Games 2024 : Cabor Karate Boyong 6 Emas untuk Indonesia

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Indonesia kembali mendapatkan tambahan medali emas di ASEAN University Games 2024 (AUG 2024) melalui cabang olahraga (cabor) Karate. Selain emas, karate...

Resmi! Erik ten Hag Lanjut di Manchester United, Kontrak Baru Disetujui

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Manchester United telah secara resmi memperpanjang kontrak Erik ten Hag dari kursi kepelatihan tim. Pelatih asal Belanda itu pun sah menandatangani...
Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024 - 2029
Sudaryono

HOLOPIS FEEDS