KSAD Ancam Tindak Tegas Oknum TNI yang Tidak Netral Saat Pemilu

HOLOPIS.COM, JAKARTA – KSAD (Kepala Staf Angkatan Darat) Jenderal Maruli Simanjuntak memastikan akan tetap menjaga netralitas TNI AD di Pemilu 2024 mendatang.

Maruli pun menegaskan, dirinya tidak segan-segan untuk menindak tegas apabila ada anggotanya yang viral menunjukan ketidaknetralan saat Pemilu.

“Itu sudah pasti ya. Karena zaman sekarang itu kan mencari bukti itu tidak sulit, banyak orang tiba-tiba sudah ada rekaman video, sudah ada ini. Jadi sangat mudah sebetulnya,” kata Maruli Simanjuntak dalam keterangannya yang dikutip Holopis.com, Rabu (29/11).

Maruli pun meminta, pelaporan terhadap oknum TNI AD yang tidak netral tersebut bisa dilengkapi dengan bukti yang kuat dan bukan sekadar tuduhan fiktif.

“Saya pikir AD khususnya akan cepat merespons hal-hal seperti ini. Kalau sudah ada bukti ya kita pasti ada tindakan,” imbuhnya.

Maruli pun kemudian memberikan jaminan bahwa pihaknya akan tetap menjaga netralitas dan mengharapkan dukungan dari segala pihak untuk membantunya.

“Saya yakin, saya akan pastikan bahwa TNI AD khususnya harus netral. Saya pastikan itu. Kita sangat bereaksi cepat kalo ada kejadian-kejadian seperti ini,” pungkasnya.

Diketahui sebelumnya, Presiden Jokowi resmi melantik Maruli Simanjuntak sebagai KSAD (Kepala Staf Angkatan Darat) menggantikan posisi Jenderal Agus Subiyanto.

Nama Maruli menjadi pilihan utama Jokowi untuk menggantikan Agus yang baru beberapa hari menjabat di KSAD dan langsung dipromosikan sebagai Panglima TNI.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Presiden Republik Indonesia

BERITA TERBARU

Viral