Awal Masa Kampanye, TPN Ganjar-Mahfud : Aparat Masih On The Track

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Juru Bicara Tim Pemenangan Nasional (TPN) Pasangan Capres dan Cawapres, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD, Abdullah Mansyur menilai netralitas para aparat negara di awal masa kampanye ini masih berada pada jalurnya, atau on the track.

“Sejauh ini aparat negara masih on the track jaga netralitas,” ujarnya dalam keterangan tertulis yang dikutip Holopis.com, Rabu (29/11).

Dia berharap, komitmen menjaga netralitas aparat negara, termasuk penyelenggara pemilu yakni Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) tidak hanya sekedar wacana saja.

“Misalnya mungkin keluarga polisi punya hak memilih, tapi diharapkan tidak berkampanye,” kata dia.

Untuk itu, TPN meminta media dan masyarakat sipil untuk ikut mengontrol para aparat negara, serta para penyelenggara pemilu agar dapat terus menjaga netralitasnya.

“Komitmen internal kami di TPN Ganjar-Mahfud jangan ditanya. Komitmen eksternal kami juga berharap menjaga pemilu benar benar luber dan jurdil,” kata Mansyur.

Sebagai informasi Sobat Holopis, masa kampanye baik untuk Pemilihan Presiden (Pilpres) maupun Pemilihan Legislatif (Pileg) telah dimulai sejak Rabu (27/11) kemarin.

Para peserta Pilpres dan Pileg pun akan berlomba menyampaikan gagasan mereka di masa kampanye yang akan berlangsung selama 75 ke depan ini, guna memperoleh suara pada Pemilu 2024.

Ruang Mula

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Sidik Cyber Sambut Gembira Wacana Pembentukan Angkatan Siber TNI

CEO Solusindo Digital Holistik (Sidik Cyber), Yonathan Yeremia menyambut gembira wacana pembentukan angkatan ke-IV TNI yakni matra Siber.

Densus 88 Tangkap 2 Teroris Jaringan ISIS di Bima

Detasemen Khusus 88 (Densus 88) Anti Teror Mabes Polri telah melakukan penangkapan terhadap 2 (dua) orang tersangka terorisme jaringan Jamaah Ansharu Daulah di Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Alexander Marwata Pamer Kegagalan KPK Tangani Korupsi

Alexander Marwata menegaskan bahwa kondisi KPK saat ini bukanlah lembaga superbody yang mampu untuk memberantas korupsi di Indonesia.
Prabowo Gibran 2024 - 2029

Berita Terbaru