Siapa sih Tiko Aryawardhana yang Digosipkan Akan Nikahi BCL?

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Penyanyi Bunga Citra Lestari dikabarkan akan menikah dengan seorang pria bernama Tiko Aryawardhana. Kabar itu pun sudah dibenarkan oleh KUA Pasar Minggu, Emma Fatmayani.

Emma menjelaskan, keduanya mendaftarkan pernikahan di KUA Mengwi, Bali. Namun mereka tidak mengonfirmasi tanggal pasti pernikahan Bunga Citra Lestari dan Tiko tersebut.

“Rekomendasi nikahnya itu ditujukan di KUA Kecamatan Mengwi Bali. Tadi tidak disebutkan, jadi kalau kami hanya membuatkan rekomendasi. Kalau untuk kapan tanggal menikahnya, tidak ada di kami,” kata Emma saat pertama kali membeberkan kabar ini ke awak media, pada hari Sabtu (26/11), dikutip Holopis.com.

Siapa sih sosok Tiko yang berhasil merebut hati seorang BCL?

  • Nama: Tiko Aryawardhana
  • Status: Duda cerai hidup
  • Pekerjaan: Ahli pemasaran dan penjualan produk di Bank
  • Instagram: @tikotiki

Kehidupan Pribadi

Berdasarkan informasi yang beredar, Tiko adalah seorang duda tiga anak, dari mantan istrinya. Tiko dan sang istri bercerai di akhir tahun 2021. Meskipun tidak dijabarkan secara detail, namun Tiko dan sang istri diduga berpisah karena perselisihan dan nafkah, terlihat dari data Mahkamah Agung.

Hubungan Spesial dengan Bunga Citra Lestari

Setelah sang suami, Ashraf Sinclair meninggal di tahun 2020, Bunga Citra Lestari pun menjadi wanita single. Ia pun dikabarkan dekat dengan beberapa pria termasuk sempat digosipkan dekat dengan Ariel Noah, hingga akhirnya muncul nama Tiko Aryawardhana yang kabarnya bakal menjadi suaminya nanti.

Gosip kedekatan keduanya semakin kencang dihembuskan saat perayaan ulang tahun BCL yang ke 40, pada 23 Maret 2023. Namun, isu kedekatan keduanya sudah mulai tercium publik sejak akhir 2022.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Presiden Republik Indonesia

BERITA TERBARU

Viral